Sadis, 5 Tahun Keganasan Kevin/Marcus Pecundangi Penakluk Ahsan/Hendra

Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Ganda putra rangking 1 dunia milik Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bakal melakoni babak final French Open di Stade Pierre de Coubertin, Minggu 31 Oktober 2021.

Lawa yang akan dihadapi Kevin/Marcus adalah wakil Korea Selatan Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol .

Kevin/Marcus melenggang ke babak final setelah menyudahi perang saudra kontra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Mereka menang dalam pertarungan menegangkan rubber game dengan skor 21-19, 12-21, dan 26-24. Sedangkan Ko/Shin menyingkirkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 14-21, 21-10, dan 24-22.

Sebelum mengahajar wakil Malaysia di babak semifinal, Ko/Shin lebih dulu menghancurkan ganda putra rangking 2 dunia milik Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak perempatfinal. Mereka menang 21-16, 19-21, 11-21.

Partai semifinal French Open 2021 antara Kevin/Marcus vs Fajar/Rian

Photo :
  • Instagram: BWF

Di atas kertas, Indonesia tampaknya tak perlu khawatir. Pasalnya, Kevin/Marcus unggul segalanya dari penakluk Ahsan/Hendra.

Pertama dari rangking BWF. Jika Kevin/Marcus kokoh di puncak klasemen, Ko/Shin jauh berada di bawah, mereka kini menempati posisi ke-25.

Indonesia U-23 Masuk Jajaran Debutan Piala Asia U-23 yang Sukses

Selain itu, Kevin/Marcus juga mengungguli Ko/Shin dalam hal head to head. Dominasi Kevin/Marcus sudah terjaga selama lima tahun.

Melansir Tournamentsoftware, Kevin/Marcus dan Kho/Sin bertemu sebanyak tiga kali dan itu semua terjadi pada 2016 silam. Hasilnya, Kevin/Marcus memenangkan dua laga. Sedangkan satu laga lagi dimenangkan Ko/Shin.

Diwawancarai Media Malaysia, Atta Halilintar Dipuji Warganet Lantaran Bisa Berbahasa Melayu

Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Photo :
  • instagram.com/badminton.ina

Pertama kali kedua ganda putra ini bertemu di babak 16 besar Malaysia Master. Kevin/Marcus menang dengan skor 21-18,21-17.

Gunung Ruang Sulawesi Erupsi, Maskapai AirAsia Batalkan 21 Penerbangan Rute Malaysia

Setelah itu, Ko/Shin membalas di semifinal New Zeeland Open. Mereka menang mudah 21-16, 21-16. Pertemuan terakhir Kevin/Marcus berhasil mengalahkan Ko/Shin pada babak 16 Besar Singapore Open lewat pertarungan rubber game, 21-19, 16-21, 21-14.

Asisten Pelatih Persib, Miro Petric

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang championship series Liga 1. Dalam babak semifinal, Maung Bandung akan menghadapi Bali United.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024