Fajar/Rian Gagal ke Semifinal, Kewalahan Ladeni Jepang

Fajar/Rian
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus merelakan tiket semifinal usai dikalahkan pasangan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito di babak perempatfinal Indonesia Open 2021. Fajar/Rian takluk lewat rubber game. 

Duel yang berlangsung di Bali Inter national Convention Center pada Jumat sore 26 November 2021 berjalan sengit. Di gim pertama saling berbalas poin terjadi mereka bahkan imbang 5-5. 

Namun yang terjadi setelah itu di luar dugaan, Fajar/Rian kehilangan fokus dan terus kehilangan poin demi poin. Interval pertama Akira Koga/Taichi Saito unggul cukup jauh 11-7. 

Performa Fajar/Rian tak kunjung membaik, mereka gagal mendekat dan akhirnya menyerah 10-21. 

Di gim kedua, Fajar/Rian bangkit. Smash-smash tajam diperlihatkan di sepanjang duel. Gelontoran poin didapat tanpa memberi ampun pasangan Jepang khususnya setelah interval pertama. 

Mereka menjauh dan akhirnya mampu menang 21-13. Sayang di gim penentuan, performa Fajar/Rian jeblok kembali. 

Akira Koga/Taichi Saito langsung tancap gas sehingga mampu unggul 5-2. Fajar/Rian kewalahan, interval pertama mereka tertinggal dengan selisih besar 4-11. 

Fajar/Rian sempat mendekat 13-7 performa Akira Koga/Taichi Saito tak bisa terbendung dan akhirnya mereka menang 21-14.

Penakluk Pram/Yere Hancur, Raksasa Sungai Gangga Juara Indonesia Open 2023
Indonesia Arena

Benarkah Biaya Sewa Mahal, PBSI Bongkar Alasan Indonesia Open 2024 Batal Digelar di Indonesia Arena

Pecinta bulu tangkis di Tanah Air akan kembali disajikan turnamen badminton kelas dunia bertajuk Indonesia Open 2024 yang dijadwalkan bergulir di Istora Senayan, Jakarta

img_title
VIVA.co.id
3 April 2024