Malaysia Open Super Series Premier

Owi/Butet Melenggang, Jonatan Lolos ke 8 Besar

Ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Sumber :
  • REUTERS/Nyimas Laula

VIVA.co.id - Tiket perempatfinal Malaysia Open Super Series Premier sukses diamankan pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Kamis 7 April 2016. Menantang duet Jerman, Michael Fuchs/Birgit Michels, Owi/Butet menang 2 set langsung 21-10 dan 21-15 di Malawati Stadium, Shah Alam, Malaysia.

Bertarung di babak 16 besar, pasangan unggulan 2 ini mengusung misi besar untuk dapat merengkuh hasil maksimal setelah sempat melempem dalam beberapa turnamen sebelumnya.

Mengandalkan permainan apik dan kekompakan keduanya, baik Owi maupun Butet tampak tidak begitu kesulitan menaklukkan Fuchs dan Michels. Dalam waktu 32 menit, peraih gelar juara dunia 2013 itu memastikan langkah ke 8 besar kejuaraan berhadiah total US$ 550.000 tersebut.

Penampilan keduanya pun kini praktis akan menjadi harapan terakhir Indonesia di sektor ganda campuran, setelah sebelumnya Praveen Jordan/Debby Susanto telah tunduk lebih dulu dan Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani juga tersungkur atas duo suami istri, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, 24-26 dan 7-21.

Dari tunggal putra, Jonatan Christie berhasil memenangkan duel dari andalan Hong Kong, 21-12 dan 21-11. Dengan hasil ini, skuad Merah Putih masih memiliki wakil di nomor ini.

Sedangkan untuk ganda putra, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan memenangkan perang saudara atas junior mereka yang juga juara India Open Superseries, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Gideon Fernaldi, 21-14 dan 21-19. (one)

Jadwal Pertandingan Indonesia di Olimpiade Hari ke-6
Ganda Campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir

Jadwal Laga Tim Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Kamis Ini

Mereka mulai berlaga di nomor ganda putra, putri dan campuran.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016