Anggota KPU: Artis Pusat Gravitasi Partai Politik

artis cantik siap ke senayan
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis
VIVAnews
Main Series Bareng Nicholas Saputra, Lee Sang Heon Jadi Bisa Masak Orek Tempe
- Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sigit Pamungkas menilai partai politik sudah melakukan langkah yang bagus dengan merekrut artis sebagai calon legislatif (caleg). Menurutnya, artis dapat menjadi jawaban atas menurunnya daya tarik partai terhadap pemilih.

Terpopuler: Adu Laris Fortuner vs Pajero Sport, Shin Tae-yong Mudah Beli Palisade

"Artis bisa menarik pemilih sebesar-besarnya. Setidak-tidaknya mereka bisa jadi gravitasi partai, menarik para penggemarnya," kata Sigit dalam diskusi di Media Center KPU, Jakarta, Rabu 4 September 2013.
Terkuak, Ini Peran 5 Tersangka Barus Kasus Korupsi Timah


Namun demikian, Sigit mengatakan ada dampak negatif jika seorang artis bergabung ke sebuah partai politik. Salah satunya adalah menyebabkan pertentangan dengan kader inti partai yang merasa posisinya tergusur misalnya berbondong-bondong keluar.


"Ini dilema dalam merekrut pusat-pusat gravitasi ini. Dengan sistem pengkaderan yang perlu diperbaiki di tengah kecenderungan partai menurunnya popularitas," ujarnya.


Selain itu, lanjut Sigit, jika nantinya terpilih menjadi anggota DPR, artis yang semula menjadi pusat gravitasi akan menjadi objek dari partai politik. Bahkan tidak hanya artis, seluruh anggota DPR tidak akan bebas dalam menentukan sikap.


"Anggota parlemen akan terbelenggu oleh partai, tidak peduli itu artis, akademis mereka harus tunduk terhadap parpol," ucapnya. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya