Gol Cepat Bawa Serbia Ungguli Swiss di Babak I

Timnas Serbia
Sumber :
  • REUTERS

VIVA – Partai seru lanjutan babak penyisihan grup Piala Dunia 2018 antara Serbia melawam Swiss berakhir untuk keunggulan tim negeri Balkan di babak pertama. Mereka memimpin 1-0.

Media Korsel Sorot Timnas Indonesia: Senjata Paling Berbahaya Mereka Adalah STY

Bermain di Kaliningrad Stadium, Jumat 22 Juni 2018, atau Sabtu dini hari waktu Indonesia, Serbia unggul melalui gol cepat Aleksandar Mitrovic.

Tidak butuh waktu lama untuk Serbia mencetak gol. Laga baru berjalan 5 menit Mitrovic berhasil mengoyak jala Yann Sommer melalui tandukan keras menyambut umpan Dusan Tadic.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Kebobolan cepat, Swiss mencoba bereaksi. Mereka langsung menerapkan permainan ofensif dengan mengandalkan penguasaan bola.

Swiss cukup mendominasi. Tercatat mereka mampu memegang 60 persen bola sepanjang 45 menit awal. Cuma memang anak-anak asuh  Vladimir Petkovic masih kesulitan membongkar pertahanan lawan.

Akhir Kisah Raphael Varane dengan Timnas Prancis, Mimpi Jadi Kenyataan

Sebaliknya Serbia yang sudah unggul tampil pede. Mereka disiplin menjaga setiap lini sehingga membuat lawan kesulitan menciptakan peluang. Sampai turun minum keunggulan 1-0 masih untuk Aleksandar Kolarov cs.

Susunan pemain:

Serbia: Vladimir Sojkovic, Dusko Tosic, Branislav Ivanovic, Aleksandar Kolarov, Nikola Milenkovic, Nemanja Matic, Dusan Tadic, Luka Milivojevic, Filip Kostic, Sergej Milinkovic-Savic, Aleksandar Mitrovic.

Swiss: Yann Sommer, Stephan Lichtsteiner, Ricardo Rodriguez, Fabian Schar, Manuel Akanji, Valon Behrami, Blerim Dzemaili, Steven Zuber, Xherdan Shaqiri, Granit Xhaka, Haris Seferovic.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya