Klasemen Liga 1: Pergolakan di Papan Tengah

Para pemain Sriwijaya FC
Sumber :
  • https://www.liga-indonesia.id

VIVA.co.id – Sengitnya persaingan di Liga 1 kembali memunculkan pergolakan di papan tengah. Sejumlah tim posisinya naik dan turun usai beberapa laga dihelat pada Sabtu, 14 Oktober 2017.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Salah satu tim yang bermain kemarin adalah Sriwijaya FC. Laskar Wong Kito bertandang ke markas Perseru Serui di Stadion Marora.

Sempat tertinggal di babak pertama, Sriwijaya mampu melakukan comeback gemilang dan pulang dengan raihan tiga angka setelah menang 3-2. Ini menjadi kemenangan kedua mereka secara berturut-turut usai menang 1-0 melawan Persija Jakarta di laga sebelumnya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Kemenangan ini membawa Laskar Wong Kito naik ke posisi 12 di klasemen sementara dengan 37 poin. Poin Sriwijaya sama dengan Persib Bandung, hanya kalah selisih gol.

Beberapa tim yang posisinya berdekatan dengan Sriwijaya seperti Mitra Kukar, Persib, dan Persela Lamongan, harus rela posisinya turun. Itu setelah Mitra Kukar dilibas Persipura Jayapura lima gol tanpa balas. Sementara itu, Persib dan Persela baru akan main hari ini.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

Selain laga Sriwijaya kontra Perseru, Persija dan Arema juga menggelar laga kemarin. Persija menggilas Persegres Gresik United dengan skor telak 5-0, sedangkan Arema hanya bermain imbang 1-1 dengan PS TNI.

Hanya saja, posisi kedua tim tetap tak berubah. Macan Kemayoran masih tertahan di posisi keenam, sedangkan Arema berada satu strip di bawah Persija. (art)

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022