Persib Tanpa 'Tembok Kokoh' di Laga Lawan Mitra Kukar

Pemain Persib Bandung, Vladimir Vudjovic
Sumber :
  • Instagram

VIVA.co.id – Persib Bandung akan melawat ke Stadion Aji Imbut, Tenggarong, markas Mitra Kukar pada Minggu 16 Oktober 2016. Pada pertandingan nanti, tembok kokoh klub berjuluk Maung Bandung, Vladimir Vujovic tak dapat dimainkan.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pemain yang akrab disapa Vlado mesti menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Sebuah kerugian bagi Persib, karena dia merupakan pemain andalan sekaligus motivator tim yang sangat baik.

Vlado sendiri tak ingin absennya dia menjadi hambatan bagi rekan-rekan lainnya. "Tapi saya percaya tim akan tetap bisa tampil baik tanpa saya," kata pemain berusia 34 tahun tersebut seperti dilansir laman resmi klub.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Kehilangan Vlado nantinya akan diakali dengan mengeplot Diogo Ferreira sebagai bek tengah bersama Rudolof Yanto Basna. Meski posisi favoritnya sebagai gelandang bertahan, namun Diogo bermain apik sebagai bek tengah.

Melakoni pertandingan pekan ke-24 Torabika Soccer Championship (TSC), Persib memiliki bekal positif. Di pertandingan sebelumnya, mereka berhasil mengalahkan Bayangkara FC dengan skor 2-1.

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Namun, bagi pelatih Persib Djadjang Nurdjaman permainan anak asuhnya masih harus diperbaiki lagi. Penyelesaian akhir pemain depan dan variasi serangan menjadi salah satu pekerjaan rumah yang mesti cepat diperbaiki.

"Variasi di depan kurang, masih kurang pintar untuk bisa lebih tenang di depan gawang lawan," ujar pria yang akrab disapa Djanur tersebut.

Djanur sudah merilis 18 nama pemain yang akan dibawa menuju Tenggarong. Sergio van Dijk yang absen karena akumulasi kartu di pertandingan melawan Bhayangkara FC kembali dimasukkan.

Berikut 18 pemain Persib vs Mitra Kukar

Penjaga gawang: Muhammad Natshir, M. Ridwan

Belakang: Jajang Sukmara, Diogo Ferreira, Dias Angga, Tony Sucipto, Yanto Basna.

Gelandang: Kim Jeffrey Kurniawan, Taufiq, Robertino Pugliara, Marcos Flores, Rachmad Hidayat, Hariono

Penyerang: Sergio van Djik, Samsul Arif, Febri Hariyadi, Yandi Sofyan, Zulham Zamrun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya