Mbappe Ditawar Arsenal Rp2,1 Triliun, Begini Reaksi Monaco

Pemain muda Prancis, Thomas Lemar (kiri) dan Kylian Mbappe.
Sumber :
  • Reuters / Charles Platiau

VIVA.co.id – Pelatih AS Monaco, Leonardo Jardim, memilih pasif terkait isu panas transfer Kylian Mbappe, penyerang andalannya. Meski ingin mempertahankan, sampai saat ini dia tak melakukan pembicaraan khusus dengan pemain 18 tahun itu.

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Dilansir Mirror, Jardim percaya Mbappe dapat membuat keputusan terbaik terhadap masa depannya di Monaco.

Mbappe memang tengah menjadi incaran klub-klub raksasa Eropa. Nilai transfer selangit dijanjikan PSG, Real Madrid, dan Arsenal.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

"Saya kira klub dan dia (Mbappe) akan membuat keputusan terbaik," kata Jardim, yang dikutip Mirror dari media Prancis, RMC Sport.

Jardim berharap semifinalis Liga Champions itu mempertahankan Mbappe setidaknya sampai satu musim ke depan. "Saya tidak bicara kepadanya, karena dia tahu bagaimana kami bekerja, tentu kami ingin mempertahankannya," kata Jardim.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

Monaco sudah pasti ditinggalkan satu bintangnya, Bernardo Silva, yang hengkang ke Manchester City. Bintang lainnya yang tengah diburu klub lain adalah Thomas Lemar dan Fabinho.

Bayangan ditinggal pemain bintang memang menghantui Jardim. Namun demikian, dia yakin klub akan terus mendukungnya untuk mengembangkan talenta muda.

"Saya berharap dapat mempertahankan pemain yang tepat. Bukan hanya saya, semua pelatih di dunia tentu ingin mempertahankan pemain terbaiknya," ujarnya. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya