Inovator Digital, Kominfo Lirik Penyandang Disabilitas

Menkominfo Rudiantara.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Lilis Khalisotussurur

VIVA – Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan pemerintah tengah memperhatikan warga negara berkebutuhan khusus untuk mendapatkan pekerjaan. Tak hanya itu pemerintah berupaya mengajak para penyandang disabilitas ini untuk menjadi innovator di era digital.

Revolusi Digital UMKM Lokal

"Kita mempunyai teman teman yang berkebutuhan khusus. Jumlahnya sekitar 20 juta. Nah, Kominfo bekerjasama dengan Kemenaker dan Kemensos," katanya di Jakarta, Minggu, 19 November 2017.

Menurut Rudiantara, perkembangan dunia maya di era digital ini menjadi ruang bagi penyandang disbilitas untuk berkarya, sehingga para penyandang disabilitas justru bisa membuka lapangan pekerjaan bagi yang lain.

Pertama Kalinya 2 Penyandang Disabilitas dari 195 Siswa Lolos Seleksi SIPSS Polri 2024

"Sekarang harus diubah. Bagaimana mengajak teman-teman (penyandang diabilitas) ini untuk menciptakan lapangan pekerjaan di ranah digital," tutur dia.

Untuk itu, menurut Rudiantara, pemerintah tak hanya berupaya memberikan pelatihan bagi para penyandang disabilitas. Namun, mencoba mengubah cara pandang mereka.

Viral Dua Penyandang Disabilitas Ukir Prestasi, Lolos Rekrutmen Calon Anggota Polri Jalur SIPSS

"Jadi, saya ajak teman-teman berpikir mengubah cara dan proses. Bagaimana teknologi menghasilkan percepatan di Indonesia. Bukan berpikir bagaimana menjadi pekerja tetapi menciptakan pekerjaan, bagi dirinya dan orang lain," ungkapnya.

Selain itu, Rudiantara mengaku sedang menyiapkan regulasi khusus untuk merealisasikan hal tersebut. "Harus ada keberpihakan dari pemerintah. Ini akan dilakukan Kominfo," katanya.

Teknologi mutakhir SMILE

Transformasi Digital Kian Optimalkan Kualitas Layanan Kesehatan Mata

Transformasi digital pada dunia kesehatan terus mengalami perkembangan dalam upaya peningkatan kualitas layanan serta optimalisasi penerapan efisiensi di berbagai aspek.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2024