Ada Bolshoi Theater di Mesin Pencarian Google

Bolshoi Theatre di Google Search
Sumber :
  • Google Doodle

VIVA.co.id – Ada yang beda hari ini di mesin pencarian Google. Google Search menampilkan gambar sebuah gedung mewah, mirip teater megah yang ada di negara Eropa.

Google Fires 28 Employees Because of Nimbus Project

Gedung itu ternyata adalah Bolshoi Theater. Teater besar yang bersejarah dan terletak di Rusia itu ternyata menarik perhatian Google sehingga menjadi desain Google Doodle hari ini.

Lalu mengapa dipampang pada hari ini? Ternyata perusahaan yang mengelola teater itu, sekaligus pembuat pertunjukannya, didirikan pada 28 Maret 1776.

Google Pecat 28 Karyawan Setelah Protes Terhadap Kontrak dengan Pemerintah Israel

Bolshoi Theater didesain oleh seorang arsitek ternama, Joseph Bove. Dahulu di Rusia, hanya ada dua teater ternama, yakni Bolshoi Theater dan Mally Theatre. Balet dan Opera dianggap sebagai pertunjukan paling mulia di negara itu. Tidak heran jika kemudian gedung itu dinamakan Bolshoi, yang berarti besar. Sedangkan drama dan komedi dimainkan di teater lainnya, yang disebut Maly (kecil).

Bolshoi Ballet da Bolshoi Opera merupakan perusahaan opera dan balet tertua dan paling dikenal di dunia. Mereka memiliki sekitar 200 penari. Teater itu juga merupakan perusahaan induk dari sekolah balet di Rusia, benama The Bolshoi Ballet Academy.

Google Plans to Charge for AI-powered Search Engine

Setelah vakum cukup lama, Bolshoi Theater pernah dibuka pada 28 Oktober 2011, setelah memakan waktu enam tahun untuk renovasi. (ms)

Kantor Google.

7 Rahasia Google

Google merupakan salah satu search engine yang tidak bisa dilepaskan dalam kehidupan sehari-hari. Meski setiap hari digunakan, mungkin belum banyak orang yang mengetahui.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024