Empat Wakil Indonesia ke Final Australian Open

Jelang Djarum Indonesia Open 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAnews
Risma Populer di Jatim tetapi Elektabilitas Khofifah Tinggi, Menurut Pakar Komunikasi Politik
- Empat wakil Indonesia berhasil melangkah ke final Australian Open 2013 setelah mengalahkan lawan-lawannya di babak semifinal, Sabtu 6 April 2013. Ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan juga memastikan satu tiket ke final.

Menkeu Sebut Jumlah Dana Pemda Mengendap di Bank Capai Rp 180,9 Triliun

Ahsan/Hendra berhasil melangkah ke final setelah mengalahkan ganda putra Malaysia, Mohd Zakry Abdul Latif/ Mohd Fairuzizuan Mohd Tazari, dua set langsung 21-18 dan 21-18 pada pertandingan yang berlangsung di Sydney Convention & Exhibition Centre.
Jeep Wrangler Facelift Meluncur, Segini Harganya


Di nomor ganda putra akan terjadi
All Indonesian final
setelah Angga Pratama/Ryan Agung Saputra juga melangkah ke final. Angga/Ryan berhasil ke final setelah menekuk Dae Eun Kim/Baek Choel Shin dari Korea Selatan dengan 21-9 dan 21-14.


Di ganda campuran, pasangan Irfan Fadhilah/Weni Anggraini berhak ke partai puncak setelah mengalahkan wakil China, Liu Yuchen/Dongping Huang, 21-19, 13-21 dan 22-20. Irfan/Weni akan menghadapi Baek Choel hin/Ye Na Jang (Korsel) di babak final.


Wakil Indonesia terakhir yang memastikan tempat di laga final adalah ganda putri Vita Marissa/Aprilsasi Putri Lejarsar Variella, yang berhasil menekuk A Ra Ko/Hae Won Yoo, 19-21, 21-11 dan 21-12.


Selanjutnya Vita/April akan melawan unggulan kedua asal Thailand, Savitree Amitrapai/Sapsiree Taerattanachai, di babak final.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya