Saham Amazon Anjlok Lebih dari Lima Persen

CEO Amazon Jeff Bezos.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Saham Amazon, anjlok lebih dari lima persen setelah perusahaan melaporkan pendapatan lebih rendah dari perkiraan analis, pada perdagangan kemarin Kamis 27 Oktober 2016.

Dilansir CNBC, Jumat 28 Oktober 2016, perusahaan e-commerce itu, melaporkan pendapatan kuartal tiga melonjak 29 persen dari periode yang sama tahun lalu dari US$79 juta menjadi US$252 juta. Pendapatan per saham 52 sen per saham, di bawah dari perkirakan analis 87 sen per saham.

Penurunan pendapatan ini dikarenakan meningkatnya belanja perusahaan. Biaya operasional Amazon naik 31,5 persen menjadi US$10,94 miliar setelah perusahaan berinvestasi di Amazon Web Services, memperluas jaringan internasional, membangun gudang dan infrastruktur pengiriman.

Amazon melaporkan nilai penjualan bersih pada kuartal ketiga 2016 naik dibanding kuartal tahun lalu, dari US$25,36 miliar menjadi US$32,71 miliar. Perusahaan memproyeksi nilai penjualan bersih pada kuartal keempat sekitar US$42 miliar hingga US$45,5 miliar.