Hadapi Espanyol, Persija Ingin Buat Jakmania Senang

Pemain Persija Jakarta merayakan gol.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Risky Andrianto

VIVA.co.id – Rencana uji coba kontra Espanyol disambut gembira oleh pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco. Armada Macan Kemayoran dijadwalkan bakal melakoni laga uji coba kontra klub LaLiga, 19 Juli 2017 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.

Kesempatan berhadapan dengan salah satu klub LaLiga, wajib dimaksimalkan oleh Teco. Meski Espanyol bukan klub papan atas, namun pasukan Quique Sanchez Plores tak bisa dianggap remeh.

Espanyol senior memiliki beberapa nama mentereng di LaLiga semisal, Pablo Piatti, Sergio Garcia, Felipe Caicedo dan Diego Lopez.

Menurut Teco, Espanyol punya permainan jauh di atas tim-tim Indonesia. Pelatih Persija asal Brasil, ingin pasukan mudanya bisa menimba ilmu dalam uji coba kontra Espanyol. Selain itu, Teco menargetkan bisa menang meskipun sulit. Teco juga ingin pasukannya tampil baik untuk menghibur para The Jakmania.

"Espanyol tim bagus, dan mereka punya level di atas tim-tim di Indonesia. Tapi, kami punya banyak pemain muda dengan kualitas bagus yang bisa main nanti. (Target) ini sepakbola, pasti tidak ada yang mau kalah. Tapi, ini uji coba, pertandingan persahabatan, kita ingin buat suporter senang," kata Teco.

Namun demikian, Teco juga wajib memutar otak menghadapi Espanyol. Sebab, jadwal uji coba kontra Espanyol berada di tengah kompetisi Liga 1. Tiga hari sebelum uji coba melawan Espanyol, Persija akan menjamu Borneo FC pada 16 Juli 2017. Tiga hari berselang, Persija akan menghadapi laga El Clasico kontra Persib Bandung pada 22 Juli 2017.

"Kita lihat siapa pemain yang akan diturunkan nanti (melawan Espanyol). Walau bagaimana pun kompetisi lebih penting," katanya.