Juve Ungkap Kunci Suksesnya Meraup Untung Besar Musim Ini

Para pemain Juventus merayakan gol.
Sumber :
  • Reuters/Giorgio Perottino

VIVA.co.id – Usai menorehkan rekor pendapatan sepanjang sejarah klub, Juventus kini terus membangun landasan-landasan yang dapat memperkokoh statusnya sebagai raksasa Serie A Italia. Di masa depan, Bianconeri akan mulai fokus menyoroti aspek pengembangan di sektor bisnis serta komunitas para penggemarnya.

(Baca juga: Untung Rp5,7 Triliun, Juventus Pecahkan Rekor)

Tak hanya itu, La Vecchia Signora juga berambisi untuk terus membidik torehan prestasi besar di segala kompetisi yang dilakoninya. Hal tersebut diungkapkan oleh CEO Juventus, Guiseppe Marotta menanggapi keuntungan yang berhasil diraih klub asal Turin itu.

"Juventus bertujuan untuk memainkan peran utama dalam setiap kompetisi yang kita dijalani. Lemari piala kami telah jadi buktinya. Oleh karena itu, kami berharap bahwa Juventus selalu menjadi salah satu favorit untuk merebut gelar lagi musim ini," ujar Marotta saat wawancara bersama media Radio Rai.

"Tak cuma soal berbicara tentang kinerja apik Massimiliano Allegri, tapi pentingnya peran Buffon di dalam tim, serta pembinaan pemain dan mengelola komunitas penggemar klub," tegasnya.

Marotta juga menekankan bahwa prestasi tim di luar lapangan juga turut disumbang dari pengembangan basis pendukung mereka yang terus memberikan nilai positif bagi klub tersebut.

Sebelumnya, telah diumumkan bahwa Juventus baru saja meraup keuntungan sebesar €387,9 juta, atau setara dengan Rp5,7 triliun. Ini merupakan rekor pendapatan sepanjang sejarah klub yang melonjak naik signifikan dibandingkan dengan tahun lalu.