Mobil Terbaik Tahun ini di Jepang, Buatan Jerman

Ford
Sumber :
  • autoevolution
VIVAnews – Tokyo Motor Show (TMS) 2013 menjadi ajang yang ditunggu-tunggu bagi para produsen mobil khususnya bagi mereka yang berasal dari Jepang. Mereka pun dengan percaya diri memamerkan deretan mobil teranyar dengan desain masa depan serta teknologi tingkat tinggi.

Namun sayang, meski menjadi tuan rumah di negeri sendiri, untuk ajang TMS ke 43 kali, Car of the Year Japan jatuh ke tangan perusahaan mobil asal Jerman, yaitu Volkswagen Golf.

Dilansir dari
Autoevolution
, Selasa 26 November 2013, untuk penilaian VW Golf meraih nilai tertinggi dengan total suara 504 poin dari 60 anggota juri.


Sementara di posisi kedua terdapat New Honda Fit (Jazz) dengan perolehan 373 poin, serta posisi ketiga di tempati Volvo V40 dengan nilai 167 poin.


“Ini adalah penghargaan yang sangat istimewa bagi kita dalam banyak cara. Pertama, VW Golf  generasi ketujuh telah menjadi mobil yang pernah diimpor pertama yang memenangkan penghargaan COTY Jepang, dan penghargaan kali ini kami dapat di usia ke-60 sejak Volkswagen diimpor mulai masuk ke Jepang," jelas Shigeru Shoji , Presiden Volkswagen Jepang.