Confero Versi Tertinggi Jadi Mobil Terlaris Wuling

Diler Wuling
Sumber :
  • VIVA.co.id/Pius Mali

VIVA.co.id – Wuling telah memasarkan produknya di berbagai wilayah Indonesia sejak diresmikan pada Agustus lalu. Bahkan, pesanan mobil keluarga merek China sudah mencapai kisaran angka 2.000 unit. 

Di Indonesia, Wuling menawarkan produk mobil keluarga untuk segmen bawah alias low multi purpose vehicle (MPV). Produk Wuling hadir dalam tiga pilihan model, yakni Confero serta Confero S 1.5C, dan Confero S 1.5L. 

"Dari jumlah SPK tersebut, paling banyak itu yang model Confero S 1.5L yang merupakan varian paling tinggi," kata Brand Manager Wuling Motors Dian Asmahani saat dihubungi VIVA.co.id, Kamis 28 September 2018.

Lantas, apa alasan mobil Wuling varian tertinggi menjadi yang paling digemari konsumen? Dian mengatakan, dengan harga yang relatif terjangkau, konsumen sudah mendapat banyak fitur yang disematkan di mobil keluarga pesaing Avanza dan kawan-kawan tersebut.

"Kenapa yang paling laku yang varian tinggi karena konsumen sudah dapat banyak fitur, bahkan ada pilihan mau captain seat atau jok standar. Kemudian soal harga juga kan ini cukup menarik konsumen, saya rasa itu kenapa yang Confero S 1.5L paling dominan di pesanan," kata Dian.

Sekadar diketahui, Wuling Confero berbanderol Rp128,8 juta, Confero S 1.5C Rp150,9 juta, dan paling tinggi Confero S 1.5L Rp162, 9 juta on the road Jakarta dan sekitarnya. (art)