Anak Usaha Telkom Beli 2.100 Menara Indosat Rp4,4 Triliun

Gedung Telkom Group di Tangerang
Sumber :
  • Instagram/@indiHome.tangerangkota

VIVA – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk resmi membeli 2.100 menara telekomunikasi PT Indosat Tbk. Pembelian itu dilakukan oleh anak usaha Telkom, PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel).

Akankah Terjadi Merger Lagi antar Operator Seluler di Indonesia?

Pembelian menara senilai Rp4,44 triliun itu dilakukan pada Selasa 15 Oktober 2019. Sebelumnya, pada Senin 14 Oktober 2019, telah ditandatangani perjanjian jual beli (sale and purchase agreement/SPA) antara Dayamitra dengan Indosat untuk pembelian menara itu.

"Pengalihan aset akan dilakukan setelah kewajiban-kewajiban berdasarkan perjanjian telah dipenuhi," sebut keterangan tertulis Telkom yang ditandatangani Vice President Investor Relations Telkom, Andi Setiawan, dalam keterbukaan informasi kepada PT Bursa Efek Indonesia, Selasa 15 Oktober 2019.

Dua Komisaris Indosat Kompak Mengundurkan Diri, Ada Apa?

Dengan pembelian itu, terhitung sejak terpenuhinya segala kewajiban berdasarkan perjanjian, termasuk ditandatanganinya akta pengalihan antara pada pihak, jumlah menara telekomunikasi Mitratel bertambah 2.100 unit. Total menara telekomunikasi Mitratel menjadi lebih dari 15.800 unit.

Dalam keterangan tertulis Telkom itu disebutkan, pembelian 2.100 menara telekomunikasi itu akan memperkuat fundamental bisnis dan menciptakan nilai tambah bagi Mitratel. Upaya itu juga sejalan dengan rencana jangka panjang Mitratel.

Alasan Telkomsel Belum juga Rilis eSIM

Mitratel bergerak di bidang penyediaan infrastruktur telekomunikasi. Hingga saat ini, Mitratel telah mengelola menara telekomunikasi yang tersebar di berbagai wilayah dan melayani semua operator seluler di Indonesia.

Cawapres terpilih Gibran Rakabuming Raka

Respons Gibran Soal Indosat dan Nvidia Akan Bangun Pusat Pengembangan Kecerdasan Buatan di Solo

Pusat Pengembangan Kecerdasan Buatan Nasional itu akan dibangun dengan nilai investasi Rp3,1 triliun.

img_title
VIVA.co.id
4 April 2024