Logo BBC

Potret 'Orang-orang Miskin' di Korea Selatan Lewat Film Parasite

Kamar mandi keluarga Kim di film Parasite (kiri) menggambarkan kehidupan Oh (kanan). - CJENM/BBC
Kamar mandi keluarga Kim di film Parasite (kiri) menggambarkan kehidupan Oh (kanan). - CJENM/BBC
Sumber :
  • bbc

Parasite, film dari Korea Selatan yang menembus box office, mengisahkan satu keluarga miskin yang tinggal di apartemen semi-bawah tanah yang sempit dan gelap, dan satu keluarga kaya yang tinggal di rumah mewah di Seoul.

Meski film yang dijagokan untuk penghargaan bergengsi Oscar ini merupakan kisah fiksi, tetapi apartemen semi-bawah tanah seperti yang menjadi latar merupakan bagian dari realita.

Apartemen semacam ini dikenal warga lokal sebagai banjiha , dan ribuan orang tinggal di tempat tinggal semacam itu di ibu kota Korea Selatan, Seoul.

Julie Yoon dari BBC Korea menemui beberapa warga lokal yang menempati banjiha dan mencari tahu seperti apa kehidupan di tempat tinggal mereka.


- BBC

Nyaris tidak ada sinar matahari di banjiha , tempat tinggal Oh kee-cheol.

Saking sedikitnya sinar matahari yang bisa masuk, bahkan tanaman mungil pun tidak bisa bertahan hidup.


Sangat mudah mengintip bagian dalam tempat tinggal Oh kee-cheol dari jalanan. - BBC

Pejalan kaki dapat mengintip isi apartemennya melalui jendela.

Anak remaja sering merokok di luar apartemennya, atau meludah ke tanah.

Pada musim panas, Oh harus berjuang menghadapi kelembaban yang menyiksa dan jamur yang merajalela.