Iklan Politik Pemilu 2009

Gerindra: Demokrat dan Golkar Tidak Elegan

VIVAnews - Iklan Partai Demokrat dan Partai Golkar yang mengklaim keberhasilan pemerintah sebagai kesuksesan partai dinilai tidak etis. Partai Demokrat mengampanyekan prestasi penurunan harga BBM, sedangkan Golkar 'menjual' kesuksesan proses perdamaian di Aceh.

"Dalam iklan Demokrat, penurunan BBM juga diaku sebagai prestasi," ujar Ketua Umum Partai Gerindra, Suhardi, dalam perbincangan dengan VIVAnews melalui telepon, Senin 5 Januari 2009.

Suhardi menilai, kebijakan kampanye yang dilakukan Demokrat dan Golkar yang menggemborkan kesuksesan pemerintah sebagai prestasi partai itu, dinilai sudah tidak etis. "Dalam segi etika, itu tidak bagus. Seharusnya itu tidak boleh secara etis dan elegan," ujar dia.

Maka itu, Suhardi mengkritik sebaiknya partai pendukung pemerintah harus dapat membedakan antara kinerja partai dengan pemerintahan. Sebab, unsur pemerintah dan negara itu terdiri dari banyak unsur termasuk rakyat. "Harus dibedakan antara prestasi politik dan prestasi secara keseluruhan," saran Suhardi.

Kendati demikian, ketua umum partai pengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden ini menyerahkan penilaian objektif kepada rakyat. Sebab, rakyat saat ini dinilai sudah lebih pintar menilai partai politik.

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Golongan Karya, Rully Chaerul Azwar, mengatakan partainya merupakan pendukung pemerintah. Itu sebabnya, kata dia, tema kampanye iklan yang diangkat partai beringin juga merupakan program-program pemerintah.

"Sebagai partai pendukung pemerintah. Yang menjadi keberhasilan pemerintah dapat diklaim partai pendukungnya," kata Rully kepada VIVAnews, Senin 5 Januari 2009.

Tak Hanya Kader PKB, Cak Imin Juga Titip ke Prabowo 8 Agenda Perubahan

Tertarik untuk berdiskusi soal iklan politik? Silakan gabung dalam Forum VIVAnews.

Kiper Dallas FC (klub Amerika Serikat MLS) Maarten Paes

Sah Jadi WNI, Maarten Paes Ngaku Sudah Bisa Bahasa Indonesia dan Hafal Pancasila

Kabar terbaru kiper FC Dallas, Maarten Paes yang kini menjadi warga Indonesia ini pun lantas membuat para pecinta bola maupun warganet di dunia jagat maya merasa bahagia.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024