Musisi pun Kena Imbas Krisis

VIVAnews - Krisis ekonomi pun berdampak pada kalangan musisi. Penyanyi latin Luis Miguel sampai harus menunda konsernya. Promotor konser nyaris mengalami kerugian US$ 400 ribu.

Sebelumnya, penyanyi yang albumnya telah terjual jutaan kopi ini berencana menggelar konser Senin 13 Oktober 2008 di New York Madison Garden. Namun apa daya, tiket konsernya tak laku.

Menurut pihak promotor, Felix Cabrera, hal itu merupakan imbas dari krisis ekonomi. Bukan karena turunnya pamor Miguel yang populer sejak awal '80-an.

VIVAnews kutip dari Contact Music, Rabu 15 Oktober 2008, Cabrera memutuskan untuk membayar uang muka US$ 75 ribu, ketimbang harus merugi lebih besar lagi. Jika ia tetap menggelar konser Miguel, ratusan ribu dolar diperkirakan akan lenyap dalam semalam.

Cabrera menjelaskan, pihaknya bukanlah satu-satunya yang mengalami imbas krisis. Banyak promotor di New York yang berjuang untuk menjual tiket konser pada para fans musik. "Tidak ada yang menjual. Semuanya ditunda, ditahan," tukasnya.

Luis Miguel adalah penyanyi asal Puerto Rico yang dibesarkan di Mexico. Pria yang sempat menjalin hubungan dengan Mariah Carey ini sudah mengantongi 4 Latin Grammy Awards dan lima Grammy Awards. Miguel memperoleh bintangnya di Hollywood Walk of Fame pada usia 26 tahun.

Ia juga kerap dijuluki Frank Sinatra-nya musik latin. Lagu-lagunya yang jadi hits antara lain 'O Tu, O Ninguna', dan 'Te Necesito'.

Pemkot Solo Siapkan Nobar Laga Timnas Indonesia di Depan Balai Kota
PP Muhammadiyah menggelar halalbihalal bersama 1.000 difabel

Bentuk Kepedulian Muhammadiyah Buat Penyandang Difabel

MPKS PP Muhammadiyah menggelar halalbihalal inklusif dengan 1.000 difabel bersama Himpunan Disabilitas Muhammadiyah.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024