Pemilihan Legislatif 2009

Kiat Bersaing Kampanye dengan Putra Presiden

VIVAnews – Bersaing satu daerah pemilihan dengan Edi Baskoro, putra Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, menjadi tantangan tersendiri bagi Hasto Kristianto, anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat.

Misalnya, kata Hasto, dari segi modal dia memang kalah dari Edi Baskoro. “Dana yang digunakan untuk membiayai kampanye Edi mencapai miliaran,” kata Hasto di gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis 5 Maret 2009. Tetapi Hasto tak mau menyebut jumlah modalnya untuk menyaingi Edi.

Itulah sebabnya, Hasto tak heran dengan kemampuan Edi dalam mengepung seluruh pelosok Daerah Pemilihan VII Jawa Timur dengan berbagai alat kampanye. “Semua alat peraga kampanye milik Edi terpasang dengan cepat di seluruh penjuru daerah pemilihan itu,” katanya.

Wakil Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu PDIP itu mengatakan baliho merupakan salah satu media komunikasi politik yang manjur. Itu sebabnya media kampanye model ini masih menjadi pilihan calon legislator.

Karena itu, Hasto mengatakan, nama Edi kian mencorong di Jawa Timur. “Jadi, saya seperti  berada di persimpangan jalan, apakah mau pasang baliho atau tidak,” kata Hasto.

Akhirnya, Hasto berketetapan hati tidak mau ikut cara Edi. Sebab bila sama, maka tidak ada nilai lebih di mata masyarakat. Hasto mengatakan punya strategi sendiri. “Saya perkuat organisasi dan sosialisai program kepada masyarakat,” kata dia. “Ini juga tak kalah efektifnya.”

Dia optimis kampanye Partai Demokrat yang gencar di Jawa Timur, tak akan sanggup menarik massa partai banteng moncong putih. Menurut dia, Jawa Timur termasuk basis kuat PDIP.

“Demokrat hanya mendapat limpahan suara dari partai lain.”

Eks Wagub Sumut Ijeck Prediksi Timnas Indonesia U-23 Tekuk Uzbekistan 3-2
PPP dan PKB sepakat kerjasama dengan di Pilkada 2024

PKB dan PPP Tegaskan Bersinergi di Pilkada Serentak 2024, Intip Kesepakatannya

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah rampung melakukan pertemuan di DPP PKB, Jakarta Pusat pada Senin, 29 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024