Pemerintah Tak Mudah Beri Insentif Sektor Perminyakan

Agus Martowardojo
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto
VIVAnews - Sektor perminyakan saat ini menjadi salah satu fokus pemerintah untuk ditingkatkan, khususnya dalam menarik investasi yang masuk di Indonesia. Namun, bukan berarti pemerintah mengobral insentif kepada investor yang masuk di sektor tersebut.
Pekan Ini Ada Bebas Ganjil Genap di Jakarta, Catat Tanggalnya

Menteri Keuangan (Menkeu) Agus Martowardojo menegaskan, meskipun sektor tersebut terus mengalami penurunan, pemerintah tidak akan memberi insentif, khususnya keringanan pajak jika calon investor tidak serius dengan niatnya berinvestasi di Indonesia.
4 Jenis Gaya Belajar yang Bisa Dicoba, Mana yang Paling Anda Sukai?

Keseriusan investor tersebut, kata dia, terlihat dari kelengkapan investor dalam menyerahkan syarat yang ditetapkan pemerintah pada saat ingin berinvestasi, misalnya studi kelayakan (feasibility study/FS) yang baik akan proyek yang diinginkan.
Rupiah Pagi Ini Loyo ke Rp 15.971 per Dolar AS

"Kami tidak sependapat kalau satu investor belum membuat FS, baru ngomong-ngomong  umum sudah meminta," ujarnya di Jakarta, Kamis 14 Februari 2013.

Agus menuturkan, posisi pemerintah tegas dalam hal ini. Investor harus ikut aturan pemerintah, baru akan mendapatkan keringanan. Jangan belum apa-apa sudah merengek minta kemudahan.

"Jadi, jika belum menunjukkan keseriusan investasi, belum melakukan FS terkait pembicaraan dengan sektor dan belum mateng tahu-tahu sudah minta insentif, itu yang saya ingin jelas," tuturnya. (ren)
Fanny Ghassani

Fanny Ghassani Ungkap Kronologi Ruben Onsu Pingsan saat Bawakan Acara

Kabar kurang mengenakkan datang dari presenter Ruben Onsu. Ruben diketahui sempat pingsan usai memandu sebuah acara musik bersama dengan Anwar BAB dan Fanny Ghassani.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2024