Pengalaman Aldi Taher Mudik "Kumpul Basamo"

Aldi Taher
Sumber :
  • Heryu Nandiasa/ Vivanews
VIVAlife -
Suka-duka menjalani mudik saat menjelang Hari Raya Idul Fitri menjadi kenangan tak terlupakan untuk pesinetron sekaligus penyanyi Aldi Taher.


Saat mudik ke kampung halaman di Padang, Sumatera Barat, Aldi bercerita pernah merasakan macetnya jalanan. Apalagi, ia saat itu mudik menggunakan bus. "Waktu kecil zaman SD, Aldy pernah mudik naik bus ke kampung nenek di Padang," kata pria berdarah Minang tersebut yang ditemui dalam acara 'Pulang Mudik' di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Kamis, 1 Agustus 2013.


Meski mengalami duka saat mudik, ia mengaku bahagia bisa berkumpul bersama keluarga. Apalagi di kampungnya, ada tradisi khas yang selalu dilakukan saat Lebaran yang dikenal dengan sebutan 'Kumpul Basamo.'

"Ini tradisi sudah turun-temurun, dan tradisi ini seru banget," paparnya.


Namun, kini dirinya tak bisa lagi mudik ke daerah asal sang nenek karena seluruh keluarga besarnya sudah hijrah ke Ibukota. Dan diakuinya, ia rindu dengan suasana seperti dulu.


Tak Hanya Kader PKB, Cak Imin Juga Titip ke Prabowo 8 Agenda Perubahan
"Kalau sekarang sih enggak mudik lagi, kan semua sudah kumpul di Jakarta. Aku juga kangen banget sama suasana mudik ke kampung," tandas pria kelahiran 25 Oktober 1983 tersebut.
Kiper Dallas FC (klub Amerika Serikat MLS) Maarten Paes

Sah Jadi WNI, Maarten Paes Ngaku Sudah Bisa Bahasa Indonesia dan Hafal Pancasila

Kabar terbaru kiper FC Dallas, Maarten Paes yang kini menjadi warga Indonesia ini pun lantas membuat para pecinta bola maupun warganet di dunia jagat maya merasa bahagia.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024