Lippo Kucurkan Rp6 Triliun Bangun Kawasan Terpadu Manado

Kota Manado dilihat dari udara
Sumber :
  • Antara/ Basrul Haq
VIVA.co.id
- Sebagai daerah yang kaya akan koral, Sulawesi Utara, khususnya Manado, berpotensi menjadi pintu gerbang wisata kelautan di wilayah Indonesia bagian timur.


Demi menangkap peluang itu, kelompok usaha Lippo Group melalui PT Lippo Karawaci Tbk, mencoba peruntungan dengan membangun kawasan terpadu perumahan dan perkantoran bernama Monaco Bay. Proyek ini menelan investasi Rp6 triliun.


Kawasan terpadu itu akan berdiri di atas lahan seluas 8 hektare, dan akan didesain oleh tim arsitek internasional. Rencananya, akan berdiri 8
landmark tower
di kawasan itu.


“Monaco Bay merupakan satu-satunya pengembangan berkonsep
luxurious resort style integrated
di Indonesia bagian timur. Monaco Bay yang dikembangkan dengan konsep
resort style
ini akan menyandingkan kota Manado dengan kota-kota
resort
berstandar internasional terbaik dunia seperti Monaco City,” ujar Ivan Budiono,
Chief Executive Officer
Lippo Homes.


Melalui keterangan tertulisnya, Kamis 26 Maret 2015, pembangunan tahap pertama Monaco Bay di lahan 2,2 hektare akan ditandai dengan peluncuran Monaco Suites,
tower
kondominium setinggi 40-an lantai.


"Kami akan melakukan
Lippo Bangun Monaco Bay Senilai Rp6 Triliun
grand preview
pada awal Mei 2015,” ujar Jopy Rusli,
Lippo Group Bangun Kota Baru di Manado Rp1,3 Triliun
Chief Marketing Officer
Lippo Homes. (art)
Alasan Proyek Properti Lippo di Manado Diburu


![vivamore="
Baca Juga
:"]


[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya