1.100 Perusahaan Ramaikan Pameran Dagang Internasional

Pameran kerajinan tangan industri rumahan
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Kementerian Perdagangan (Kemendag) menargetkan, 1.100 perusahaan nasional sebagai ekshibitor dalam ajang pameran dagang berkelas internasional, Trade Expo Indonesia (TEI) ke-31 kali yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN)  pada 12-16 Oktober 2016 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Diperkirakan, pengunjung dan buyer TEI 2016 akan mencapai 14.700 orang. Sementara, hingga 23 Agustus 2016, jumlah buyer per produk yang telah mendaftarkan kehadirannya sekitar empat ribu. Pendaftaran ini bisa dilakukan online maupun melalui rekomendasi perwakilan RI di mancanegara.

Negara yang paling banyak mengirimkan buyer adalah Nigeria sebanyak 433 orang. Disusul Arab Saudi sebanyak 93 orang, India sebanyak 83 orang. Kemudian, Lebanon sebanyak 49 orang, Kuwait 28 orang.

Kemudian Pakistan dan Vietnam masing-masing 19 orang. Lalu, Amerika Serikat dan Argentina mengirimkan 18 orang. Sedangkan, Indonesia 55 orang perwakilan.

Produk yang diminati antara lain, produk kesehatan dan kecantikan, aksesoris dan fesyen, kosmetik, tekstil dan garmen, produk agrikultural, dekorasi rumah, produk elektronik, produk makanan dan minuman, lalu kopi.

"Sebagai bentuk apresiasi, buyer potensial yang direkomenndasikan oleh perwakilan RI di luar negeri akan mendapat pendampingan selama kunjungan mereka di Jakarta, mulai dari penjemputan di bandara serta akomodasi," ujar Direktur Jenderal PEN Kemendag, Arlinda di kantor Kemendag, Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2016.

Pada pembukaan TEI 2016, 12 Oktober 2016 akan dilaksanakan penganugerahan Primaniyarta Awards kepada 30 eksportir terbaik Indonesia yang dipilih dari 102 pelaku usaha di 15 provinsi yang mendaftarkan diri.

"Di samping itu, akan pula Primaduta Awards kepada 60 importir terpilih dari 261 buyer di 38 negara yang secara signifikan dan konsisten melakukan importir dari Indonesia," ucapnya.

RI Surplus Neraca Dagang 47 Bulan Berturut-Turut, BPS Catat Maret 2024 Capai US$4,47 Miliar

TEI 2016 dengan tema Indonesia: Source of Natural & Creative Products, didukung oleh beberapa kementerian/lembaga dan asosiasi, seperti Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perindustrian, Kementerian Kelautan dan Perikanan. Selain itu juga ada Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Pariwisata, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), Kamar Dagang Indonesia (Kadin), Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), dan Garuda Indonesia.

(mus)

10 Negara yang Mengekspor Tembakau Terbanyak di Dunia, Indonesia Segini
Seafood

Potensi Besar Ekspor Seafood RI, Aruna Pede Bidik Pasar Global

PT Aruna Jaya Nuswantara (Aruna) optimistis pangsa pasar ekspor komoditas seafood (makanan laut) Indonesia di dunia internasional semakin besar di masa depan.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024