Perjuangan Anak Michael Buble Melawan Kanker

Michael Buble
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

VIVA.co.id – Tahun lalu, Michael Buble dan istrinya, Luisana Lopilato, membawa kabar mengejutkan. Mereka mengumumkan bahwa putra mereka, Noah, yang baru berusia tiga tahun divonis menderita kanker. 

Dituduh Lakukan Kekerasan ke Istri, Michael Buble Diancam Dibunuh

Pelantun lagu Haven't Met You Yet tersebut, memberi tahu kabar menyedihkan itu melalui laman Facebook-nya. Namun, sayangnya, Buble tak memberitahu secara spesifik kanker apa yang diderita putranya tersebut. 

Namun, kabar terbaru mengatakan putra sulung Buble menderita kanker hati. Untuk pertama kalinya, Luisana membahas soal penyakit putranya tersebut. Hal itu diungkapkan Luisana dalam acara jumpa pers film terbarunya, Those Who Love, Hate, Senin, 10 April 2017 lalu. 

Michael Buble Pensiun dari Dunia Musik Usai Rilis Album Love

"Ini sangat sulit untuk berbicara soal ini (penyakit putranya), ini masih baru dan merupakan subyek yang sedikit sensitif," kata Luisana dalam Bahasa Spanyol seperti dilansir dari The Daily Express

Namun, dengan berusaha tegar, artis berdarah Argentina ini mengungkapkan bahwa butuh waktu yang panjang untuk pemulihan anaknya tersebut.

Anak Michael Buble Didiagnosis Derita Kanker di Usia 3 Tahun

"Pemulihan putra saya adalah proses yang panjang, seperti yang kalian tahu, ia harus terus memeriksakan diri. Tetapi, kami bahagia. Kami menantikan dan berpikir soal masa depan, dan melihat anak-anak tumbuh dan besar," katanya. 

Ia pun bersyukur anaknya baik-baik saja. Ia mengaku saat banyak hal terjadi dalam hidup, banyak yang berubah. Kanker, kata Luisana membuatnya lebih menghargai hidup, sekarang dan hari ini. 

Ia pun berterima kasih atas semua dukungan yang diberikan untuk putranya tersebut. "Untuk menghormati, saya mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang memberikan dukungan, untuk doa-doanya dan cinta mereka. Saya ingin mereka tahu bahwa semua itu sangat membantu kami melewati semua ini," ujarnya. 

Ia pun sangat yakin dan percaya dengan keajaiban. "Saya menjadi lebih kuat sehingga anak saya menjadi lebih baik," katanya. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya