Waduh! Tiket Kereta Mudik di Sejumlah Rute Ludes Terjual, Ini Daftarnya

Ilustrasi rangkaian kereta api.
Sumber :
  • ANTARA/Raisan Al Farisi/hp

VIVA Bisnis – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI telah menyiapkan lebih dari 3 juta tiket kereta api jarak jauh, pada musim mudik Lebaran 2023 atau Idul Fitri 1444 H tahun ini.

Ada Aksi May Day, 12 Kereta Api dari Stasiun Gambir Berhenti di Stasiun Jatinegara Hari Ini

Namun, nyatanya sejumlah tiket KA Jarak Jauh yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk melakukan mudik Lebaran tersebut, justru sudah terjual habis.

"Berdasarkan pantauan KAI pada 1 April 2023 pukul 08.00 WIB, penjualan tiket beberapa KA pada periode Angkutan Lebaran 2023 telah mencapai 100 persen," kata Vice President Public Relations PT KAI, Joni Martinus, dalam keterangannya, Sabtu, 1 April 2023.

Jangan Cuek, Penting Cek Kondisi Ban Mobil Usai Dipakai Perjalanan Jauh

Dia menjelaskan, sejumlah tiket KA yang sudah ludes terjual itu antara lain seperti KA Airlangga (Pasar Senen-Surabaya Pasarturi pp), KA Pasundan Tambahan (Kiaracondong-Surabaya Gubeng pp), dan KA Sri Tanjung (Lempuyangan-Ketapang pp).

Stasiun Pasar Senen, Mudik 2021

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Baru Kenalan Malam Takbiran, Gadis SMP di Mojokerto Diperkosa

Selain itu, ada pula KA Kahuripan (Kiaracondong-Blitar pp), KA Bengawan (Pasar Senen-Purwosari pp), dan KA Rajabasa (Kertapati-Tanjungkarang pp) yang tiketnya juga sudah habis terjual.

Joni mengatakan, ludesnya sejumlah tiket KA Jarak Jauh itu bukan tanpa alasan. Karena, jika dibandingkan kendaraan pribadi atau moda transportasi lainnya, kereta api tentunya jauh lebih ekonomis dan efisien untuk digunakan sebagai sarana mudik Lebaran.

"Tidak hanya itu, kereta api juga memiliki sejumlah keunggulan lain yang patut menjadi pilihan saat mudik nanti, seperti aspek keselamatan, kenyamanan, tepat waktu, aksesibilitas, dan pemandangan yang memukau," ujar Joni.

Dia pun mengimbau masyarakat agar merencanakan perjalanannya dengan baik, karena tiket KA masa Angkutan Lebaran masih cukup tersedia. Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi KAI Access, yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.

"KAI berkomitmen menyelenggarakan seluruh perjalanan kereta api di masa Angkutan Lebaran 2023 nanti dengan aman, nyaman, selamat, dan sehat sampai tujuan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya