Logo BBC

Donald Trump ke Inggris, Biaya Operasi Keamanan Capai Rp324 Miliar

- Getty Images
- Getty Images
Sumber :
  • bbc

Iring-iringan presiden mencakup dua limusin yang sama dan dua kendaraan untuk tim keamanan dan komunikasi, yang diterbangkan sebelum pesawat Air Force One tiba.

Di darat, presiden naik Cadillac One, limusin yang disebut "Beast".

Limusin cadangan untuk pengecoh memiliki nomor kendaraan Washington DC - 800-002.

Kendaraan yang dipakai Presiden Trump digunakan pada 2018. Saat itu dinas rahasia menyebutnya dalam cuitan di Twitter menjelang Sidang Majelis Umum PBB bahwa kendaraan baru itu "siap diluncurkan."

Namun dinas rahasia dan pabrik General Motors tidak mengungkapkan fasilitas keamanan di kendaraan itu.

Limusin dengan berat sembilan ton dengan lempeng baja dan jendela anti peluru dilaporkan memiliki peluncur gas air mata, kamera pada malam hari dan telepon satelit.

Ban khusus dengan pelek baja melengkapi limusin khusus ini sehingga bila ban kempes sekalipun, mobil dapat dikendarai.

Mobil ini dapat mengangkut paling tidak tujuh orang dengan perlengkapan medis, termasuk kulkas berisi darah sesuai golongan darah Trump, bila diperlukan, menurut NBC News.


- EPA

Iring-iringan mobil juga termasuk mobil polisi, mobil cadangan dinas rahasia, tim yang siap dengan serangan bahan berbahaya serta mobil SUV lapis baja untuk komunikasi, tim medis dan media.


- BBC