Palestina-Israel Sepakat untuk Hentikan Serangan dan Bekerja Menuju Perdamaian Abadi

VIVA Militer : Israel vs Palestina (Ilustrasi)
Sumber :
  • twitter.com

VIVA Dunia – Delegasi Palestina dan Israel selama pertemuan keamanan di Yordania pada hari Minggu, 26 Februari 2023, sepakat untuk menghentikan tindakan brutal secara sepihak. Hal itu disampaikan oleh kementerian luar negeri Yordania.

Hamas Bilang Kolonel Tentara IDF Masih Hidup, tapi Israel Klaim Sudah Mati

Pertemuan di kota Aqaba diminta oleh Amerika Serikat (AS), Mesir dan Yordania untuk membahas ketegangan yang meningkat antara Palestina dan Israel.

“Pemerintah Israel dan Otoritas Nasional Palestina mengonfirmasi kesiapan, dan komitmen bersama mereka untuk mengakhiri tindakan sepihak (menyerang sepihak) untuk jangka waktu 3-6 bulan,” kata pernyataan penutupan kementerian luar negeri Yordania, dikutip dari The Sundaily, Selasa, 28 Februari 2023.

Akui Negara Palestina, Kolombia Bakal Bangun Kedutaan Besar di Ramallah

Asap dari api memenuhi udara saat warga Palestina bentrok dengan pasukan Israel di kota Nablus, Tepi Barat, Rabu, 22 Februari 2023.

Photo :
  • AP Photo/Majdi Mohammed

“Kesepakatan ini termasuk komitmen Israel untuk menghentikan pembahasan unit permukiman baru selama 4 bulan dan menghentikan otorisasi pos terdepan selama 6 bulan,” tambahnya.

AS Ketar-ketir Sama Rusia

Menurut pernyataan tersebut, kedua belah pihak juga menegaskan komitmen mereka terhadap semua perjanjian sebelumnya di antara mereka, dan untuk bekerja menuju perdamaian yang adil dan abadi. "Mereka menegaskan kembali perlunya melakukan de-eskalasi di lapangan, dan untuk mencegah kekerasan lebih lanjut,” katanya.

Peserta pertemuan Aqaba juga sepakat untuk bertemu lagi di kota Sharm El-Sheikh di Laut Merah Mesir pada bulan Maret. “Yordania, Mesir, dan Amerika Serikat menganggap kesepahaman ini sebagai kemajuan besar untuk membangun kembali dan memperdalam hubungan antara kedua belah pihak, dan berkomitmen untuk membantu dan memfasilitasi pelaksanaan ini sebagaimana mestinya,” tulis pernyataan itu.

Pertemuan Aqaba terjadi di tengah ketegangan di wilayah pendudukan menyusul serangan militer Israel ke kota-kota Palestina. Setidaknya 62 warga Palestina tewas oleh tembakan tentara Israel di Tepi Barat sejak awal tahun ini, menurut angka yang dibeberkan oleh Palestina. 

Ketua BKSAP DPR RI, Fadli Zon

Fadli Zon Minta PBB Buat Peringatan Tragedi Genosida di Palestina

Di Srebrenica sekitar 8.372 diperingati sebagai tragedi genosida maka menurut Fadli Zon di Jalur Gaza dengan korban lebih dari 35.000 seharusnya lebih nyata lagi genosida

img_title
VIVA.co.id
24 Mei 2024