Qatar Airways Alami Turbulensi, 12 Orang Luka-luka

Qatar Airways Boeing 787 Dreamliner
Sumber :
  • Qatar Airways

Doha – 12 orang alami luka-luka saat penerbangan Qatar Airways dari Doha ke Irlandia, karena pesawat alami turbulensi. Hal itu disampaikan oleh pihak Bandara Dublin, pada Minggu, 26 Mei 2024.

Jelang Hari Raya Idul Adha, Bandara I Gusti Ngurah Rai Terima 84 Permohonan Extra Flight

Meski demikian, mereka menambahkan bahwa pesawat tersebut mendarat dengan selamat dan sesuai jadwal.

Penerbangan QR017, sebuah pesawat Boeing 787 Dreamliner, mendarat sesaat sebelum jam 13.00 waktu setempat, menurut pihak bandara.

AP II Sebut Pemindahan Layanan Transportasi Darat di Terminal 1 Kurangi Penumpukan Kendaraan

“Saat mendarat, pesawat tersebut segera mendapat layanan darurat, termasuk polisi bandara dan departemen pemadam kebakaran dan penyelamatan kami, karena enam penumpang dan enam awak (12 total) di dalamnya mengalami cedera, setelah pesawat turbulensi saat mengudara di atas (langit) Turki,” kata Bandara Dublin dalam sebuah pernyataan.

Qatar Airways Boeing 787 Dreamliner

Photo :
  • Dok Qatar Airways
Wapres Chilima Tewas dalam Kecelakaan Pesawat, Malawi Umumkan Masa Berkabung Nasional

Stasiun penyiaran Irlandia RTE, mengatakan insiden itu berlangsung kurang dari 20 detik dan terjadi saat layanan makanan dan minuman.

"Sejumlah kecil penumpang dan awak pesawat mengalami luka ringan dalam penerbangan dan sekarang menerima perawatan medis," bunyi pernyataan Qatar Airways, dikutip dari South China Morning Post, Minggu, 26 Mei 2024.

Maskapai ini tidak secara langsung mengomentari turbulensi tersebut, namun mengatakan masalah itu masih dalam penyelidikan internal.

Insiden tersebut terjadi lima hari setelah penerbangan Singapore Airlines dari London ke Singapura terpaksa mendarat di Bangkok karena turbulensi parah, yang menewaskan seorang pria Inggris berusia 73 tahun dan menyebabkan 20 lainnya dalam perawatan intensif.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya