VIDEO: Pulau Baru Muncul Usai Gempa Besar di Pakistan

Pulau baru di tengah Laut Arab.
Sumber :
  • REUTERS/Stringer
VIVAnews
– Gempa berkekuatan 7,7 Skala Ritcher di Pakistan menyebabkan dasar lepas pantai Pakistan terangkat sehingga muncul daratan baru di tengah Laut Arab, yaitu di pesisir Gwadar, Balukistan.


Dari tepi pantai, daratan tersebut terlihat bagai berbentuk bulan sabit. Warga pun amat penasaran melihat pulau baru itu. Mereka berduyun-duyun pergi ke tepi pantai untuk melihat dari jarak dekat. Beberapa bahkan mendayung perahu ke pulau itu dan kini sudah menginjakkan kaki di sana.


Lihat .


Warga yang sampai di pulau baru tersebut melihat ikan-ikan mati di atas daratan. Mereka juga mendengar desisan gas dan mencium bau gas di permukaan daratan. Ketika warga mencoba menyalakan korek api di atasnya, api langsung muncul. Api itu bahkan tak mudah dipadamkan. Butuh seember air hanya untuk memadamkan sebatang korek api.


CNN
melansir, seorang pejabat pemerintah Palistan mengatakan pulau baru itu memiliki ketinggian 30 meter dan lebar 60 meter. Pulau serupa pernah muncul di tempat yang sama 60 tahun lalu, namun menghilang.
Perkuat Sektor Jasa Keuangan, OJK Gandeng Asosiasi Profesi


Anwar Fuady Mau Nikah di Usia 77, Begini Respons Anak-anaknya
Direktur Jenderal Departemen Meteorologi Pakistan Arif Mahmood mengatakan, pulau itu kemungkinan muncul akibat getaran yang menyebabkan tanah di bawah laut naik. Namun dugaan itu perlu penelitian lebih lanjut.

Ditanya Gabung Kabinet Prabowo, Anies Bungkam karena Takut Dibilang Geer

Gempa di Pakistan yang memunculkan pulau baru itu menewaskan lebih dari 200 orang. (sj)
Syahrul Yasin Limpo (SYL), Jalani Sidang Perdana

Saksi Ungkap Kaca Mata SYL Dibeli Pakai ‘Uang Haram’ Kementerian Pertanian

Staf Biro Umum Pengadaan Kementerian Pertanian RI, Muhammad Yunus turut dihadirkan dalam sidang lanjutan kasus korupsi di Kementerian Pertanian RI dengan terdakwa Syahrul

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024