Penembakan di Suatu Pesta Nikah

Turki Tahan Delapan Tersangka Pembantai

VIVAnews - Menteri dalam negeri Turki Besir Atalay mengatakan militer telah menahan delapan tersangka yang terlibat dalam pembantaian di suatu pesta pernikahan di Turki bagian tenggara, Senin 4 Mei 2009. Sedikitnya 44 orang tewas dan 20 lainnya cedera akibat kejadian itu.

"Enam dari korban tewas adalah anak-anak," ujar Atalay di Ankara, Selasa 5 Mei 2009.

Gerombolan bertopeng dengan senjata otomatis menyerang pesta pernikahan di desa Bilge, dekat kota Mardin. Atalay mengatakan pemerintah telah menampik dugaan terorisme dalam serangan ini.

"Kami memperkirakan serangan terjadi karena perseteruan keluarga," kata dia.

Sebelumnya wakil gubernur Mardin Ferhat Ozen memperkirakan penembakan itu terkait perseteruan lama antar kelompok-kelompok pro-pemerintah yang pernah membantu pasukan Turki menumpas pemberontak Turki. (AP)

Kelelahan, 30 Tentara Israel Ogah Serang Wilayah Rafah
Anies dan Cak Imin saat umumkan pembubaran Timnas Amin

Timnas Amin Dibubarkan, Anies: Ini Bukan Mengakhiri Perjuangan

Anies menegaskan, pembubaran Timnas Amin hanyalah sebagai bentuk pengakhiran masa Pilpres 2024.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024