Istri Anggota DPRD Banten Diduga Cakar Selingkuhan Suaminya

Ilustrasi berselingkuh.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Wanita muda dan disebut tergolong cantik berinisial DW (29) pernah menjadi pacar dari seorang pria yang kini menjabat anggota DPRD Banten. Namun pria itu sudah beristri yang mana sang istri berinisial SI.

Menolak Bercerai jika Diselingkuhi Caesar Hito, Begini Tanggapan Felicya Angelista yang Tuai Cibiran

DW dan pria itu pernah menjalin asmara di tahun 2015 namun hanya berlangsung tiga bulan. Hubungan gelap itu diduga menjadi pentebab SI kemudian mencakar DW di sebuah pusat perbelanjaan di Kota Serang, Banten.

Saat dikonfirmasi, korban pencakaran enggan berkomentar dan diminta untuk menghubungi pengacaranya saja, "Hubungi pengacara saya aja ya, semua nya sudah dikuasakan ke Beliau. Enggak bisa (cerita kronologi)," kata korban DW, melalui pesan singkatnya, Senin, 20 Juli 2020.

Rampung Lebih Cepat, Gedung DPRD Gunungkidul yang Habiskan Rp36 M Bisa Dipakai Bulan Juli

Kuasa hukum korban, Taha Haji Musa, saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa asmara berujung pencakaran di tempat umum itu. Dia menceritakan peristiwa itu terjadi pada Kamis, 16 Juli 2020 sekitar pukul 16.30 WIB.

Dugaan sementara, penyebabnya karena DW pernah menjadi pacar atau selingkuhan suami pelaku di tahun 2015 lalu. DW dengan suami SI sempat berpacaran selama tiga bulan pada tahun 2015. Namun kini wanita itu sudah menikah resmi dengan pria lain.

PDIP Sumbar Menang Atas Gugatan dari Kader Sendiri

"Dulu masih gadis itu sempat pacaran sama suaminya pelaku, itu sudah lama tahun 2015. Itu berjalan selama tiga bulan tapi udahan tahun 2015, (korban) sudah menikah," kata kuasa hukum korban, Taha Haji Musa, melalui sambungan telepon selulernya, Senin, 20 Juli 2020.

Menurut Taha, suami pelaku memang pernah berkata ke istri pertamanya bahwa dia akan menikah dengan DW. Namun seiring berjalannya waktu, niat tersebut tidak terwujud. Suami SI dan DW akhirnya hanya berpacaran selama tiga bulan saja.

"Suaminya pelaku ini sempat mengucap kalau mau menikah sama DW ini," lanjutnya.

Taha memastikan bahwa pelaku merupakan istri dari anggota DPRD Banten, warga Kabupaten Tangerang dan berasal dari salah satu parpol yang lolos di ambang batas parlemen.

"Ya betul dia anggota DPRD Banten. Pelaku warga Citra Raya, Kabupaten Tangerang," ujar dia.

Kamis malam, 16 Juli 2020 korban sempat akan lapor ke Polres Serang Kota dan diperintahkan untuk melakukan visum terlebih dahulu di RS Bhayangkara, Kota Serang. Kemudian laporan secara resmi dilakukan pada Jumat, 17 Juli 2020.

Kasus penganiayaan tersebut sudah dilaporkan secara resmi berdasarkan surat laporan polisi bernomor TBL/220/VII/RES.1.11/2020/Banten/Resta Serang tertanggal 17 Juli 2020 dan diterima oleh kepala SPK Ipda Suwarto.

"Habis kejadian itu mbak DW lapor ke Polres Serang Kota, belum dibuka LP (laporan polisi). Cuma disarankan visum dulu (kata polisi) kalau bisa ya diselesaikan secara kekeluargaan lah. Setelah visum di RS Bhayangkara, kemudian pulang karena dilakukan di tempat umum, dikata-katain, keluarga enggak terima, besoknya buka LP," ujarnya.


Baca juga: Viral Calon Mahasiswa Lolos SM ITB Harus Lampirkan Rekening Rp100 Juta
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya