Haji Lulung Minta Anaknya yang Jadi Anggota DPRD Dukung Anies

Abraham Lunggana alias Haji Lulung
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dwi Royanto

VIVA – Politikus Abraham Lunggana (Haji Lulung) mendatangi pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta 2019-2024 di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kebon Sirih, Jakarta Pusat. 

Putra dari Haji Lulung yang bernama Guruh Tirta Lunggana menjadi salah satu anggota DPRD DKI. Lulung meminta agar para anggota dewan yang baru dilantik ini dapat menjalankan tugas dengan amanah. 

"Kita apresiasi pada semua yang dilantik, tentunya orang-orang yang dilantik hari ini disumpah, disaksikan oleh semua yang hadir dan bersumpah pada Allah SWT. Harus menjalankan yang baik dan amanah tentunya," ucap Abraham Lunggana. 

Selain itu, Haji Lulung mengatakan, para anggota DPRD DKI yang baru dilantik ini dapat membantu pemerintah provinsi DKI Jakarta dalam percepatan pembangunan. 

Lalu, ia pun berharap para anggota yang dilantik akan kritis dan jauh dari korupsi serta nepotisme.

"Dukung gubernur untuk melakukan percepatan pembangunan. Iya dia (Guruh) nyalonin terus terpilih, harapannya sama kayak saya kritis dan jangan korupsi," ucapnya.

Guruh Tirta Lunggana berhasil menjadi anggota DPRD DKI Jakarta setelah memenangi pemilihan calon legislatif pada Pileg 2019 dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Sejumlah mantan gubernur DKI Jakarta diundang dalam acara pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta. Hadir di antaranya Sutiyoso, Basuki Tjahaja Purnama, dan Djarot Saiful Hidayat.

Diundang Raja Arab untuk Haji Gratis, Wirda Mansur Nginap di Hotel Bintang 5 Terbaik

Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi membuka rapat paripurna pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin, 26 Agustus 2019.

Prasetio membuka rapat paripurna dan menyapa para undangan yang hadir dalam acara tersebut. Di antaranya, dia menyapa kehadiran Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Tiba di Arab untuk Haji Jalur Undangan Raja, Wirda Mansur Dikawal Protokoler hingga Diberi Asisten

"Yang terhormat mantan Gubernur DKI Jakarta Bapak Sutiyoso, yang terhormat Bapak Basuki Tjahaja Purnama, yang terhormat Bapak Djarot Saiful Hidayat. Kami sampaikan ucapan terima kasih kepada undangan yang meluangkan waktu hari ini, kita akan melaksanakan sumpah janji. Yang terhormat Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 bapak Anies Baswedan," ujar Pras, sapaan Prasetio.

Merespons sapaan Pras, para undangan yang hadir memberikan tepuk tangan kepada para mantan pemimpin DKI Jakarta itu. Saat Ahok datang ke gedung, beberapa anggota DPRD mendekatinya dan meminta swafoto. Ahok datang mengenakan jas.

Jaksa Agung dan Gubernur Gugat TikTok

Pelantikan anggota legislatif akan dihadiri juga oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo. Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Muhammad Yuliadi mengatakan, pihaknya memang mengundang para mantan pejabat DKI Jakarta. 

Pj Gubernur Sumut, Hassanudin.(dok Pemprov Sumut)

Pj Gubernur Sumut Bertemu Jokowi di Istana Negara, Ini yang Dibahas

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2024 di Istana Negara, Jakarta pada Jumat, 14.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024