Operasi Patuh Jaya Jaring Ratusan Pengendara Per Hari

Penindakan Operasi Patuh Jaya di Jakarta Timur
Sumber :

VIVA – Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, dalam sehari pihaknya mendapati ada sekitar 400 sampai 500 pengendara yang melanggar Operasi Patuh Jaya 2021.

Mayat Wanita 'Open BO' Ditemukan di Pulau Pari, Polisi Teliti Penyebabnya Lewat Cara Ini

"Rata-rata per hari tindakan bisa mencapai 400-500 penindakan dari seluruh jajaran," katanya kepada wartawan, Jumat 24 September 2021.

Dari mereka ada yang cuma dapat teguran, kemudian ada juga yang ditilang. Tercatat lebih dari 20 ribu pengendara yang melanggar ditindak selama lima hari berlangsungnya Operasi Patuh Jaya 2021. Selain fokus pada pengendara yang melanggar, Operasi Patuh Jaya 2021 juga konsentrasi ke penerapan protokol kesehatan COVID-19.

Aiman Senang Kasus Soal Aparat Tak Netral Disetop, HP Diambil ke Polda Metro

Baca juga: Densus 88 Ungkap Kebiasaan Ali Kalora Minta Logistik ke Warga

"Operasi Patuh Jaya berarti sudah hari keempat dan terus berjalan siang dan malam. Untuk beberapa pelanggaran tersebut, kemarin saja sudah lebih dari 2.600 pelanggar yang ditindak," kata dia.

Kata Polres Jaksel soal Laporan Terhadap Connie Rahakundini Bakrie

Sebelumnya diberitakan, mulai Senin, 20 September sampai dengan 3 Oktober 2021 Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya menggelar Operasi Patuh Jaya 2021. Selain menyasar pelanggaran lalu lintas, operasi ini juga bertujuan mengingatkan protokol kesehatan.

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Fadil Imran memimpin langsung apel gelar pasukan Operasi Patuh Jaya. 

"Pada pagi ini kita melaksanakan apel Operasi Patuh Jaya 2021 untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya sehingga Operasi Patuh Jaya dapat berjalan dan berhasil," ujar Fadil di Markas Polda Metro Jaya, Senin 20 September 2021.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria pun hadir dalam apel tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya