Wagub Riza: Jadi Sopir Transjakarta Itu Berat

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Sumber :
  • ANTARA/Ricky Prayoga

VIVA - Dua hari lalu Bus Transjakarta mengalami kecelakaan di Jalan MT Haryono Jakarta Selatan, pada Senin, 25 Oktober 2021. Akibat kejadian itu, sebanyak 37 luka-luka, 2 orang meninggal dunia.

Kecelakaan Bus Transjakarta di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur

Photo :
  • dok Damkar Jakarta Timur

Jadi Pembelajaran

Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, merasa prihatin dengan kejadian yang menimpa bus Transjakarta tersebut. Dia berharap kejadian ini menjadi pembelajaran bagi para sopir mobil bus tersebut agar tidak terulang lagi.

"Mudah-mudahan ini jadi pembelajaran kita semua untuk lebih hati-hati. Memang harus dipahami jadi sopir bus Transjakarta itu berat," kata Ahmad Riza Patria di Jakarta, Rabu, 27 Oktober 2021.

"Karena dalam koridor yang lurus dia. Kalau jadi sopir itu lurus, kiri kanan ada pembatas, itu sangat membosankan, sangat menjenuhkan. Dan itu wajar lebih cepat ngantuk dibandingkan kita di jalan biasa," sambungnya.

Baca juga: Usut Kecelakaan Maut Bus Transjakarta, Polisi Minta Bantuan Dishub

Bus Transjakarta

Photo :
  • vivanews/Andry Daud
Viral Video Sopir Angkot Mengemudi Pakai Selang Oksigen, Bikin Warganet Iba: Jasanya Luar Biasa

Evaluasi Menyeluruh

Dengan adanya kejadian ini, maka ia meminta kepada pengelola bus Transjakarta agar melakukan evaluasi menyeluruh, dan dapat memberikan vitamin kepada para sopir bus itu.

Detik-detik Avanza Terbakar Usai Ditabrak Pikap di Tol Japek

"Jadi memang ini akan kita evaluasi saya sudah minta Transjakarta supaya dievaluasi terkait jam operasional, memaastikan vitamin takutnya nanti ngantuk apalagi yang tugasnya pagi jam 3 sudah keluar. Itu harus diperhatikan nanti kita carikan solusi yang terbaik ya," katanya.

Sebelumnya, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, menuturkan kecelakaan beruntun yang melibatkan dua unit bus Transjakarta di Jalan Letjen MT Haryono, Jakarta Timur, memakan 2 korban jiwa terjadi pada pukul 08.45 wib, Senin, 25 Oktober 2021.

Kecelakaan di Tol Japek, Avanza Kebakar Mobil Pikap Terbalik

“Pukul 08.45 WIB telah terjadi Laka Lantas di Halte Bus keluaran cawang. Kendaraan TransJakarta sedang berhenti untuk menaikan dan menurunkan penumpang. Kemudian dari belakang ditabrak oleh TransJakarta lainnya,” kata Sambodo.

Fortuner vs Angkot

Bernyali Besar Sopir Angkot Pepet Fortuner Polisi, Begini Endingnya

Sopir angkot, atau angkutan kota nekat pepet Toyota Fortuner di Medan, Sumatera. Namun siapa sangka, ternyata pengemudi Fortuner itu polisi dan sempat pukul-pukulan, dan

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024