Mantan Gubernur DKI Wiyogo Meninggal di RS MMC

Balai Kota Jakarta
Sumber :
  • www.jakarta.go.id

VIVAnews - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Wiyogo Atmodarminto (90 tahun) meninggal dunia di RS MMC Jakarta, Jumat 19 Oktober 2012 sekitar pukul 20.00 WIB.

Petugas UGD RS MMC Jakarta menyatakan bahwa jenazah Wiyogo hingga saat ini masih ditunggui pihak keluarganya di RS MMC Jakarta. "Benar, Pak Wiyogo mantan gubernur DKI tadi meninggal di sini," ujarnya kepada VIVAnews.

Namun, petugas UGD tersebut tak menjelaskan apa sakit yang diderita Wiyogo. "Kami tak bisa mengonfirmasi apa sakit beliau," katanya.

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Humas Pemda DKI Jakarta, Eko Haryadi, dalam pesan singkat berisi kabar duka cita.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiuun. Telah meninggal dunia Bapak Wiyogo Atmodarminto, manta Gubernur DKI Jakarta, sekitar pukul 20.00 WIB di Rumah Sakit MMC," kata dia.

Eko menambahkan, alamat rumah duka adalah Jalan Banyumas Nomor 13, Menteng, Jakarta Pusat.

Letjen TNI (Purn) Wiyogo Atmodarminto, lahir di Yogyakarta pada 22 November 1922. Pria yang akrab dipanggil Bang Wi ini adalah Gubernur Jakarta periode 1987-1992.

Semasa memimpin DKI, Bang Wi rutin berkunjung ke berbagai tempat di Jakarta. Dia dikenal sebagai pemimpin yang terbuka dan disiplin. Di awal kepemimpinannya, dia memutuskan untuk menerapkan konsep BMW: Bersih, Manusiawi, berWibawa di Jakarta.

Kelana Wastra Fashion Fest 2024: Perpaduan Modern dan Tradisional dalam Sembilan Inspirasi Busana

Wiyogo pernah menjadi Duta besar RI untuk Jepang. Dia juga pernah menjabat Panglima Kowilhan II (1981-1983) dan Panglima Kostrad antara 19 Januari 1978 hingga 1 Maret 1980. Dia merupakan salah satu pelaku sejarah pada peristiwa Serangan Umum 1 Maret di Yogyakarta. (art)

Ilustrasi Gambar Bendera PBB di Venezuela (Doc: AP Photo)

Komisaris HAM PBB Kecam Perihal Hukum yang Mewajibkan Hijab di Iran

Komisaris Tinggi Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Jumat, 26 April 2024 lalu mengecam laporan Iran tentang ketatnya penegakan undang-undang Hijab

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024