Sedan Mewah Masuk Kolam Patung Kuda Thamrin

Banjir di Thamrin
Sumber :
  • Tweet TMC Polda Metro Jaya
VIVAnews - Saat warga Jakarta sibuk mengevakuasi diri dan kendaraan mereka dari banjir, sebuah mobil mewah, Sabtu malam, 18 Januari 2014, tadi justru "bermain" dengan air di kolam Bundaran Patung Kuda, Jalan Thamrin, Jakarta.

Rupanya, mobil yang dikendarai seorang pemuda itu tercebur karena tak mampu mengendalikan kemudinya saat melaju dengan kecepatan tinggi. 

"Mobil datang dari arah Jalan Medan Merdeka Selatan menuju Budi Kemuliaan," kata Kasie Yanmas Laka lantas Polda Metro Jaya, Kompol Miyanto, Ahad 19 Januari 2014.

Menurutnya, mobil itu tercebur persis di tengah-tengah kolam sedalam setengah meter itu. Upaya evakuasi yang dilakukan Satlantas Polda Metro Jaya berjalan sulit. Mereka harus mengerahkan dua mobil derek guna mengangkat mobil tersebut dari dasar kolam.  

Maksa Nyalip dari Kiri, Honda Brio Ringsek Digencet Ban Truk
Petugas yang mengevakuasi mobil ke sisi kolam, tak menemukan siapa empunya mobil. Belum diketahui pasti siapa pemilik mobil bernomor polisi B 10 SO ini. Guna penyidikan, mobil itu kemudian dibawa ke unit Lakalantas Polda.

Lepas Keberangkatan Calhaj Kloter 1 Embarkasi Solo, Wamenag Ingatkan Cuaca Panas di Tanah Suci

Laporan: Yoga Kuspratomo - tvOne
Rahmat Mirzani Djausal, Cagub Pilihan Prabowo Subianto untuk Wakili Lampung
Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDIP Gilbert Simanjuntak

Politikus PDIP Sebut Ahok dan Anies Berasal dari Akar Rumput Berbeda

Karakter Ahok dan Anies juga dipandang sama-sama kuat.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024