Lalu Lintas Cawang-Pancoran

Laju Kendaraan Hanya 20 Kilometer per Jam

VIVAnews - Sejumlah ruas jalan mulai dipadati kendaraan memasuki jam masuk kantor. Seperti yang terpantau di Jalan MT Haryono dari arah Cawang menuju Pancoran.

Pantauan CCTV macetlagi.com, sekitar pukul 07.30, Senin 4 Mei, kecepatan kendaraan diperkirakan hanya 10-20 kilometer per jam. Kepadatan terjadi di jalur tol maupun reguler.

Kondisi mulai mencair selepas Pancoran menuju Kuningan. Namun kepadatan kembali terjadi menjelang simpang Mampang, Kuningan menuju Semanggi.

Sementara lalu lintas di sejumlah jalur arteri relatif ramai lancar seperti terpantau di akses utama Tomang arah Slipi, Jalan HR Rasuna Said arah Menteng, dan Jalan Prof Dr Satrio Casablanca arah Karet.

Kondisi serupa juga terpantau di jalan protokol Ibu Kota seperti Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan MH Thamrin. Ramai lancar untuk dua arah.

Gunung Semeru Dua Kali Erupsi dengan Tinggi Letusan Tak Teramati, Menurut Petugas Pengamatan
Teuku Ryan.

Jelang Putusan Sidang Cerai, Teuku Ryan Tulis Pesan Haru Buat Anak

Proses cerai Ria Ricis dan Teuku Ryan mencapai babak akhir. Sidang putusan cerai keduanya dijadwalkan akan diselenggarakan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan hari ini.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024