Lima Terduga Teroris Ditangkap di Blitar

Anggota Tim Densus 88 Antiteror tengah menangkap terduga teroris. (Ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA/M N Kanwa

VIVA – Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap lima terduga teroris di Kecamatan Bajang Talun, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Penangkapan ini dilakukan pada Rabu, 13 Juni 2018 sekitar pukul 20.13 WIB.

Kabid Humas Polda Jawa Timur Komisaris Besar Polisi Frans Barung Mangera mengatakan, terduga teroris yang diamankan di Blitar merupakan anggota Jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Blitar.

"Densus 88 Antiteror mengamankan lima terduga teroris di Blitar. Mereka ini merupakan anggota JAD Blitar," kata Barung ketika dikonfirmasi, Kamis 14 Juni 2018.

Kelima terduga teroris yang diamankan yakni AR, MSZ, NH, HW dan K. Kelimanya ditangkap di tiga lokasi yang berbeda.

Dari hasil pemeriksaan sementara, kelimanya rencananya akan melakukan aksi teror dengan sasaran Polsek Bajang Talun dan Polres Blitar. Selain itu, kelimanya juga merencanakan aksi teror atau perampokan sebuah bank di Blitar.

Dari penangkapan ini, polisi mengamankan barang bukti satu senjata jenis FN dengan delapan peluru kaliber 9 mm.

"Tersangka Anang Rusianto memiliki senjata jenis FN yang akan digunakan untuk rencana aksi teror," katanya.

Saat ini, kelima terduga pelaku sudah diamankan di Mako Brimob Polda Jatim guna melakukan pemeriksaan dan pengembangan terhadap jaringan teroris lainnya.

Bikin Gaduh Gegara Konten Aliran Sesat, Gus Samsudin Dilaporkan ke Polisi
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto

Ahli Nuklir UGM Jadi DPO Kasus Penggelapan Rp 9,2 Miliar, Begini Kronologinya

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jatim menetapkan Yudi Utomo Imarjoko sebagai tersangka penggelapan dalam jabatan dan pencucian uang. Ia ahli nuklir UGM.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024