Detik-detik Ditemukannya Black Box Lion Air JT 610

Benda yang diduga kotak hitam (black box) Pesawat Lion Air JT610 ditemukan
Sumber :
  • BPPT

VIVA – Pencarian black box atau kotak hitam pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat akhirnya membuahkan hasil. Jejak rekaman penerbangan tersebut telah ditemukan oleh Prajurit Batalyon Intai Amfibi Marinir TNI AL Sertu Hendra.

Hendra menceritakan detik-detik pengangkatan black box tersebut. Menurut Hendra, proses pencarian dimulai dari melakukan searching menggunakan alat khusus dan para penyelam mengikuti alat tersebut menggunakan tali.

"Dari alat yang dipinjamkan atau digunakan, kami percaya alat itu, begitu kami turun arusnya kencang, kemudian dengan keterbatasan kami menggunakan tali untuk tidak terlempar dan tidak terbawa arus," kata Hendra di atas Kapal Baruna, Kamis 1 November 2018.

Menurut Hendra, lokasi tempat ditemukannya black box tersebut cukup sulit karena banyak lumpur yang memenuhi titik tersebut. Namun begitu, proses pencarian tetap dilanjutkan.

Sedikit demi sedikit para penyelam mulai menyisir lokasi yang menjadi tempat black box tersebut berada. Sampai pada akhirnya penyelam memutuskan untuk memperkecil sensitivitas alat yang digunakan dan lokasi pencarian semakin mengecil.

Alat tersebut terus menangkap sinyal black box sampai pada pukul 09.30 WIB black box berhasil diangkat ke permukaan.

"Pada tempat itu, alatnya menimbulkan reaksi sensitif tersebut. Kami gali, dan terus kami gali sampai akhirnya kami mendapatkan black box-nya," ujarnya.

Kini, black box tersebut telah dibawa ke Tanjung Priok untuk keperluan investigasi penyebab jatuhnya kapal Lion Air JT 610 tersebut.

Begini Cara Lion Group Latih Awak Kabin Bila Dalam Keadaan Darurat saat Penerbangan

Lihat kondisi black box Lion Air JT-610 pada video di bawah ini:

Terpopuler: Peluncuran Rudal Balistik India hingga Pesawat Lion Air Memutar-mutar di Langit Binjai
Konpers 2 Pegawai Lion Air Selundupkan Narkoba ke Pesawat

Lion Air Buka Suara soal 2 Pegawainya Ditangkap Kasus Penyelundupan Narkoba

Lion Air Group angkat bicara soal kabar yang beredar yang menyebutkan dua pegawai mereka ditangkap polisi karena terlibat penyelundupan narkoba.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024