3 Tingkatan Puasa Asyura dan Manfaatnya

Ilustrasi berbuka puasa.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Muharram adalah bulan pertama dalam penanggalan Hijriyah.  Muharram berasal dari kata yang artinya 'diharamkan' atau 'dipantang', yaitu dilarang melakukan peperangan atau pertumpahan darah.

Dialog Bersama Ormas Islam, Kemenag Dorong Penguatan Kebangsaan

Hari ini Senin 9 September 2019 dan Selasa, 10 September 2019, umat muslim dapat melaksanakan puasa Tasu’a pada 9 September serta puasa Asyura di 10 September.

Disebutkan Ibnul Qoyim dalam kitab Zadul Ma’ad (2/76) dan diikuti al-Hafidz Ibnu Hajar dalam Fathul Bari (4/246), bahwa pelaksanaan puasa asyura, ada 3 tingkatan dikutip dari konsultasisyariah.com:

12 Amalan Bulan Muharram yang Bisa Menjadi Ladang Pahala

Pertama, melakukan puasa tiga hari, tanggal 9 (Tasu’a), tanggal 10 (Asyura), dan tanggal 11.

Dalil akan hal ini adalah hadis dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma, secara marfu’

Gebyar Muharram 1445 H, Kemenag Gelar Santunan Yatim, Salawat, hingga Pameran Seni

“Lakukanlah puasa Asyura, dan jangan sama dengan yahudi. Karena itu, lakukanlah puasa sehari sebelumnya dan sehari setelahnya.” (HR. Ahmad 2191 dan Baihaqi dalam al-Kubro 8189).

Kedua, tingkatan kedua, puasa dua hari, tanggal 9 dan 10 Muharram.

Dasarnya adalah hadis dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Jika Muharram tahun depan saya masih hidup, saya akan puasa tanggal 9.” (HR. Ahmad 1971, Muslim 2723 dan yang lainnya).

Ketiga, puasa tanggal 10 saja. 

Karena Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memberikan janji khusus, yaitu kaffarah dosa setahun yang telah lewat.

Dari Abu Qatadah radhiyallahu ‘anhu, beliau mengatakan:

“Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam ditanya mengenai keistimewaan puasa ’Asyura. Beliau menjawab, ”Puasa ’Asyura akan menghapus dosa setahun yang lalu.” (HR. Muslim 1162).

 

Ustadz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat: Puasa Asyura Kuburkan Dosa Setahun

Keistimewaan puasa asyura diungkap oleh Ustaz Adi Hidayat (UAH), yang mengatakan bahwa dapat memberi pahala luar biasa yakni menghapus dosa selama setahun.

img_title
VIVA.co.id
28 Juli 2023