Logo BBC

Triliunan Dana Bansos Digelontorkan untuk Corona, Wajib Diawasi!

Selain itu, pemerintah juga memutuskan untuk mengalihfungsikan dana desa untuk bansos yang diberikan kepada sekitar 10 juta keluarga dengan besaran Rp600 ribu per bulan selama tiga bulan. Total anggaran dana desa yang disiapkan mencapai Rp21 triliun.

Distribusi bansos telah dilakukan di DKI Jakarta sejak Kamis (9/4) dalam periode penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Berdasarkan data Kementerian Sosial, total sebanyak 22.756 kotak makanan siap saji, dan 11.285 paket sembako telah didistribusikan di Jakarta.

Siapa yang berhak dapat bansos?

Menteri Sosial Juliari P. Batubara mengatakan bansos sembako ditargetkan untuk keluarga miskin yang terdampak akibat wabah virus corona.

Di DKI Jakarta, mereka yang berhak mendapat bantuan ini adalah mereka yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP), guru kontrak kerja, guru honorer, dan penghuni rumah susun, juga pekerja harian.

Untuk warga Bodetabek, data yang digunakan hanya mengacu pada DTKS milik Kemensos.

"DTKS milik Kemensos inilah (Bodetabek) satu-satunya data yang kredibel saat ini. Kita sudah tidak punya waktu lagi," kata Juliari dikutip dari situs kemsos.go.id.