Kabar Baik, Dua Positif Corona di Jambi Dinyatakan Sembuh

VIVA – Dua pasien positif Corona di Jambi dinyatakan sembuh setelah adanya laporan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Update COVID-19 Nasional 30 November 2022: Kasus Positif Tambah 5.609

Informasi dihimpun VIVAnews, dua pasien tersebut asal Kabupaten Bungo dan Kabupaten Sungai Penuh. Saat ini sudah diperbolehkan balik ke rumah dengan syarat isolasi mandiri selama 14 hari.

Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi, Johansyah membenarkan ada dua orang positif corona dinyatakan sembuh yang sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Central Medika, Bungo dan Rumah Sakit A.Thalip Sungai Penuh.

Update COVID-19 Nasional 3 November 2022: Positif Tambah: 4.951 Kasus

"Benar, yang sembuh yakni Pasien pasien 03 Bungo dan  pasien 07 Sungai Penuh dan total jadi positif Corona di Provinsi Jambi jadi 3 orang sembuh yang sebelumnya pasien 01 asal Tebo sembuh dirawat di rumah sakit Mattaher Jambi," ujar Johansyah, Minggu, 10 Mei 2020.

Johansyah mengatakan, selain pasien positif Corona sembuh, ada juga 3 pasien rapid test positif uji swabnya dari laboratorium Jakarta dinyatakan sembuh dan sudah diperbolehkan pulang.

Update COVID-19 Nasional 1 November 2022: Positif Tambah 4.707 Kasus

"Ada juga 3 pasien rapid test positif juga dinyatakan sembuh oleh laboRatorium, sehingga diperbolehkan pulang dengan syarat isolasi mandiri dirumah masing-masing," jelasnya.

Sementara itu, jumlah data Pasien Dalam Pengawasan (PDP), sebanyak 94 orang, Orang Dalam Pantauan sebanyak 122 orang sedangkan menunggu uji swab dari laboratorium sebanyak 10 orang dan positif sebanyak 61 orang.

"Kita selalu berusaha dan mendukung penuh para tim medis yang merawat pasien covid-19 di tiap rumah sakit dan kita selalu berdoa semoga covid-19 di Provinsi Jambi dan seluruh Indonesia semoga cepat terselesaikan covid-19 dan bisa kembali semula," katanya.

Johansyah menyarankan kepada masyarakat khususnya Jambi, selalu mentaati peraturan pemerintah dan masyarakat tetap menjaga kesehatan dan kebersihan di lingkungan daerah masing-masing.

"Tetap pakai masker saat keluar rumah, dan jika masyarakat yang merasa demam tinggi, sesak nafas segera berobat ke puskesmas atau rumah sakit terdekat dan selalu menghindari keramaian tempat berkumpul demi memutus penyebaran virus Corona," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya