Terbanyak Tambah Pasien COVID-19 di RI, Ini Bantahan Pemprov Banten

Perawat bawa pasien dalam pengawasan virus corona COVID-19.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko

VIVA – Provinsi Banten menjadi penyumbang pasien positif COVID-19 terbanyak di Indonesia, pada Minggu, 4 April 2021, mencapai 3.501 kasus. Disusul oleh DKI Jakarta dengan total kasus 736, dan Jawa Barat dengan total 338 kasus.

Kadinkes Banten, Ati Pramudji Astuti berkilah bahwa data itu adalah data lama yang baru masuk ke aplikasi New All Record (NAR). 

"Data lama di Banten baru terinput diaplikasi NAR pusat dalam minggu ini. Sehingga seolah kasus di Banten naik signifikan," kata Kadinkes Banten, Ati Pramudji Astuti, melalui pernyataan resminya, Minggu 04 April 2021.

Menurut wanita yang juga menjabat sebagai jubir satgas COVID-19 Banten itu, terjadi perbedaan data antara pemerintah pusat dengan Pemprov Banten. Sebenarnya, pasien positif Corona di Banten lebih banyak jika dibandingkan data yang ada di pusat.

"Ada perbedaan data antara pusat dengab data di Banten. Data di Banten lebih banyak jika dibanding dengan data di pusat. Jadi data yamg dilaporkan oleh Banten selama ini, belum terinput seluruhnya di pusat," jelasnya. 

Ati juga mengklaim selama Minggu kemarin, sejak 30 Maret 2021, pemerintah pusat sedang menyamakan datanya dengan Pemprov Banten. Karena ada ketidak cocokkan data, menyebabkan seolah pasien positif corona di Banten bertambah banyak.

"Sejak Selasa kemarin, pusat menyamai datanya dengan data yang di Banten. Sehingga dalam 1 minggu ini seolah kasus di Banten naik signifikan, padahal itu kasus lama yang baru terinput," jelasnya.

Perlu diketahui pada 04 April 2021, Indonesia melaporkan penambahan kasus baru positif COVID-19 sebanyak 6.731 kasus. Sehingga total pasien terkonfirmasi mencapai 1.534.255 pasien.

Program Restrukturisasi Kredit Terdampak COVID-19 Berakhir, OJK Ungkap Alasan Tak Diperpanjang

Banten berada di posisi pertama penambah pasien corona. Kemudian di posisi buncit ada Sulawesi Barat sebanyak 3 kasus terkonfirmasi.

Chicco Jerikho

Sempat Hilang Kesadaran Akibat Sepsis, Chicco Jerikho Ngerasa Dikasih Kesempatan Kedua

Chicco Jerikho bercerita mengenai pengalaman kurang menyenangkan saat dirinya mengidap sepsis pada 2021 lalu. Informasi itu disampaikan langsung oleh Chicco Jerikho.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024