Update COVID-19 Nasional 24 Juni 2022: Positif Tambah 2.069 Kasus

Wisatawan saat rapid test antigen COVID-19 (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • VIVA/Muhammad AR (Bogor)

VIVA – Pemerintah kembali memperbaharui data kasus COVID-19 di Indonesia. Berdasarkan data dari situs Kemenkes, Jumat, 24 Juni 2022, dilaporkan penambahan kasus baru positif COVID-19 sebanyak 2.069 kasus.

Dengan tambahan kasus positif COVID-19 tersebut, jumlah kasus keseluruhan COVID-19 di Indonesia hingga hari ini mencapai 6.076.894 kasus. 

Dari jumlah yang ada, kasus aktif COVID-19 yang berada di Indonesia bertambah 1.066 dan keseluruhan kasus aktif COVID-19 menjadi 100.746.

Ilustrasi petugas medis menunjukkan hasil screening rapid test COVID-19

Photo :
  • ANTARA FOTO/Rahmad

Sementara pasien yang sembuh dari COVID-19 juga bertambah hari ini sebanyak 998 kasus. Dengan penambahan tersebut, total pasien COVID-19 yang sembuh di Indonesia mencapai 5.906.969 orang. 

Dilaporkan juga pada hari ini ada 5 orang meninggal akibat COVID-19. Adapun jumlah keseluruhan korban meninggal di Indonesia hingga hari ini mencapai 156.711.

Kasus COVID-19 pertama yang terkonfirmasi di Indonesia terjadi pada 2 Maret 2020.

Virus COVID-19 di Tanah Air masih ada. Untuk menghindari penularannya mari terus patuhi protokol kesehatan, yakni memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan pakai sabun, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. 

Keuskupan Agung Jakarta Sebut Paus Fransiskus Akan Kunjungi Indonesia September 2024

#ingatpesanibu 
#jagajarak 
#pakaimasker 
#satgascovid19 
#cucitanganpakaisabun

Menkes: Implementasi Nyamuk Ber-Wolbachia untuk Tanggulangi Dengue Mulai Bergulir


 

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Rahmat Bagja

Pilkada 2024 Berbeda dan Lebih Kompleks dibanding Pilkada Serentak Sebelumnya, Menurut Bawaslu

Ketua Bawaslu RI mengatakan bahwa Pilkada Serentak 2024 berbeda dan jauh lebih kompleks dibandingkan dengan penyelenggaraan pilkada serentak sebelumnya.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024