Momen Bang Yos, Ahok dan Anies Kondangan ke Kaesang-Erina

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dalam upacara ngunduh mantu di Loji Gandrung,
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq

VIVA Nasional – Tiga mantan Gubernur DKI Jakarta menghadiri acara resepsi putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono di Loji Gandrung, Kota Surakarta pada Minggu, 11 Desember 2022.

Jokowi Sahkan UU DKJ, Heru Budi: Itu yang Terbaik untuk Jakarta

Ketiga mantan Gubernur DKI Jakarta yang hadir yaitu Sutiyoso atau Bang Yos, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Anies Baswedan. Tampak, ketiga tokoh itu bersalaman dengan Presiden Jokowi dan kedua mempelai.

Pasangan pengantin Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menaiki kereta kencana dalam kirab sebagai bagian dari rangkaian upacara Ngunduh Mantu di Solo, Jawa Tengah, Minggu, 11 Desember 2022.

Photo :
  • VIVA/Fajar Sodiq
Timnas Amin Bakal Halalbihalal di Rumah Anies Besok, Langsung Dibubarkan?

Saat Ahok bersalaman, terlihat Jokowi memegang lengannya meski tidak sempat berbicara banyak. Sebab, para tamu undangan juga sudah mengantre untuk bisa bersalaman dengan kedua keluarga yang sedang berbahagia tersebut.

Selain itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indah Parawansa; Jawa Barat Ridwan Kamil hingga Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah juga terlihat hadir mendoakan pasangan mempelai Kaesang-Erina.

Ingin Duet Lagi di Pilkada Jatim, Khofifah Akui Merasa Nyaman dan Produktif bersama Emil

Bang Yos sapaan Sutiyoso mendoakan hubungan Kaesang dan Erina langgeng, tapi juga bisa menjadi contoh bagi pasangan muda lainnya. “Saya harapkan anda bisa menjadi contoh pasangan muda yang lain,” kata Bang Yos.

Kaesang-Erina mengenakan busana adat Dodot Surakarta di Kirab Pengantin

Photo :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno

Sementara, Zulkieflimansyah memberikan pesan kepada Kaesan dan Erina jika ingin berbulan madu jangan hanya di wilayah Bali saja. Akan tetapi, Nusa Tenggara Barat juga bisa menjadi pilihan. “Bulan madu jangan hanya ke Bali, tapi juga ke Lombok,” ucapnya.

Selain itu, Ridwan Kamil mengingatkan Kaesang agar selalu mendengar wejangan dari ayahnya Presiden Jokowi. Kemudian, kedua pasangan ini juga harus menjalani rumah tangga dengan sabar.

Pengantin Baru Kaesang dan Erina.

Photo :
  • VIVA/Cahyo Edi

“Wejangan Kaesang, ikut Pak Jokowi aja. Jangan selengean, harus serius. Buat Kaesang jadi suami kuncinya harus sabar. Buat Erina harus taat suami. Kalau dua itu dipakai, Insya Allah selamat dunia akhirat,” pungkasnya.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya