Polri: 15 Jenazah Korban Kebakaran Depo Plumpang Sudah Dipulangkan, Terakhir ke Sumenep

Petugas mengevakuasi korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
Sumber :
  • AP Photo/Tatan Syuflana

VIVA Nasional – Kepala Rumah Sakit R. Said Sukanto (RS Polri), Brigadir Jenderal Hariyanto mengatakan sebanyak 15 jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, sudah dikembalikan kepada keluarganya masing-masing dari Rumah Sakit Polri, Kramat Jati.

Gedung Graha CIMB Niaga Kebakaran, Diduga Gegara Arus Pendek Listrik

“Sudah semua, 15 sudah dibawa pulang. Terakhir ke Madura dua jenazah, di Sumenep sana,” kata Hariyanto saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat, 10 Maret 2023.

Kebakaran Pertamina Plumpang

Photo :
  • AP Photo /Achmad Ibrahim
Wanita Paruh Baya di Aceh Timur Ditemukan Tewas dengan Luka Sayat di Leher

Menurut dia, dua jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, dipulangkan kepada keluarganya dengan mobil ambulance pada Jumat siang, 10 Maret 2023. “Hari ini jam 11.20 WIB, yang terakhir berdua di Madura, dua ambulance kita,” ujarnya

Ia mengungkap dua jenazah tersebut berhasil teridentifikasi pada Kamis, 9 Maret 2023. Sementara, kata dia, sejauh ini Rumah Sakit Polri belum menerima laporan lagi yang masuk terkait kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

Jelang Idul Adha 2024, Pertamina Patra Niaga Sigap Tambah Solar dan LPG 3kg

“Moga-moga enggak ada. Moga-moga yang di sana sudah enggak ada. Yang di kita kan 15 sudah semuanya. Enggak ada (laporan masuk lagi sampai sekarang),” pungkasnya.

Depo Pertamina di kawasan Plumpang, Koja, Jakarta Utara, kebakaran hebat pada Jumat malam, 3 Maret 2023. Dugaan sementara, Depo Pertamina Plumpang Kebakaran diawali oleh pipa bensin Pertamina yang diduga terkena sambaran petir.

"Informasi yang diterima, dugaan awal [akibat] tersambar petir," kata Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran Jakarta Utara Abdul Wahid.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan pihaknya tengah menyelidiki penyebab kebakaran hebat yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang di Koja, Jakarta Utara pada Jumat, 3 Maret 2023. Sejumlah saksi akan diperiksa dalam kasus ini, termasuk pihak PT Pertamina.

"Tentunya tim sedang bekerja, jadi untuk mendalami tentunya kita akan menanyakan kepada saksi-saksi yang diperlukan apakah itu dari masyarakat, apakah itu dari Depo, ahli dan sebagainya," ujar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan di Plumpang, Jakarta Utara pada Sabtu, 4 Maret 2023.

Kapolri meninjau dapur umum untuk bantu korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Photo :
  • dok Polri

Sigit mengungkap saat ini tim gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya tengah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di titik awal kebakaran. "Untuk menjadi satu kesimpulan terkait dengan penyebab terjadinya kebakaran," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya