Siapkan Payung, Hujan Diprakirakan Turun di Sejumlah Kota Besar Hari Ini

Ilustrasi warga berjalan menggunakan payung saat hujan di Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.

VIVA Nasional – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas ringan hingga sedang turun di sejumlah kota besar di Indonesia pada Minggu siang dan malam.

BMKG Reveals Reason for Recent Heatwave in Indonesia

Pada siang hari, hujan ringan diprakirakan terjadi di Kota Banda Aceh, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Manokwari, dan Mamuju.

Ilustrasi - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kota Kupang, NTT.

Photo :
  • ANTARA/Aloysius Lewokeda.
Ini Ukuran Kaca Film Mobil yang Direkomendasikan untuk Cuaca Indonesia

Kota Banjarmasin dan Ambon diprakirakan mengalami hujan disertai petir pada siang hari, sementara Kota Yogyakarta, Kendari, Manado, dan Medan berpeluang mengalami hujan dengan intensitas sedang.

Cuaca Kota Denpasar, Surabaya, Pontianak, Samarinda, Bandar Lampung, Kupang, Pekanbaru, Makassar, dan Palembang diprakirakan cerah berawan pada Minggu siang.

BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia: Bukan Gelombang Panas

Kota Serang, Bengkulu, Jakarta Pusat, Gorontalo, Jambi, Semarang, Mataram, Ternate, Pangkal Pinang, Tarakan, Jayapura, dan Padang pada Minggu siang diprakirakan berawan.

Malam harinya, hujan ringan diprakirakan turun di Kota Yogyakarta, Jambi, Bandung, Palangka Raya, Samarinda, Ambon, Jayapura, dan Pekanbaru.

Sedangkan Kota Tarakan berpeluang mengalami hujan disertai petir dan Mamuju menghadapi potensi hujan dengan intensitas sedang pada Minggu malam.

Pengendara menembus hujan di Semarang, Jateng.

Photo :
  • tvOne/ Teguh Joko Sutrisno

Kota Bandar Lampung diprakirakan cerah pada malam hari, sementara cuaca Kota Denpasar, Bengkulu, Pontianak, Banjarmasin, Mataram, Kupang, dan Palembang diprakirakan cerah berawan.

Kota Banda Aceh, Serang, Jakarta Pusat, Gorontalo, Semarang, Surabaya, Tanjung Pinang, Ternate, Manokwari, Makassar, Kendari, Manado, Padang, dan Medan pada malam hari diprakirakan berawan. (Ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya