Beri Dukungan Moril, Ganjarist Turut Bersama Ribuan Relawan Kawal Ganjar-Mahfud Daftar ke KPU

Relawan Ganjarist mengawal pasangan Ganjar-Mahfud MD daftar ke KPU.
Sumber :
  • Dok. Ganjarist

Jakarta – Bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapresGanjar Pranowo-Mahfud MD mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), di Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Kamis, 19 Oktober 2023. Relawan pendukung Ganjar, Ganjarist turut mengantar pasangan yang diusung dan didukung PDIP, PPP, Perindo dan Partai Hanura tersebut, mendaftar sebagai capres-cawapres Pemilu Presiden 2024.

"Kami dari relawan Ganjarist bersama Ribuan Relawan turut mengawal Pak Ganjar dan Pak Mahfud mendaftar ke KPU pada hari ini," ujar Ketua Umum Ganjarist Kris Tjantra dalam keterangannya, Kamis, 19 Oktober 2023.

Dia mengungkapkan, relawan Ganjarist yang turut mengawal proses pendaftaran Ganjar-Mahfud ke KPU berasal dari berbagai daerah hadir.

Relawan Ganjarist mengawal pasangan Ganjar-Mahfud MD daftar ke KPU.

Photo :
  • Dok. Ganjarist

"Para pengurus dan simpatisan Ganjarist yang mengiringi capres dan cawapres yang kami dukung ini di antaranya berasal dari Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Timur, Jawa Tengah, serta ada juga dari luar Jawa," ujarnya.

Menurut Kris, kehadiran para relawan itu merupakan bentuk dukungan moril kepada pasangan Ganjar-Mahfud, dengan harapan dapat menambah semangat juang menuju Indonesia yang lebih baik. "Dari awal kami meyakini Pak Ganjar bersama Pak Mahfud merupakan pasangan yang saling melengkapi untuk memimpin negeri ini lebih baik lagi ke depan," ujarnya. 

Dia menambahkan, "Kehadiran ribuan relawan Ganjarist pada proses pendaftaran ke KPU diharapkan menjadi vitamin semangat juang bagi keduanya dalam memenangkan Pilpres 2024."

Ia pun mengapresiasi kehadiran dari relawan lai, serta pendukung dan simpatisan partai politik yang turut serta mengantarkan pasangan Ganjar-Mahfud ke kantor KPU tersebut.

Berubah Sikap, KPU: Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

"Nuansa kebersamaan dan persahabatan yang ditunjukkan barisan pendukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud sangat luar biasa. Kami meyakini, langkah kami dalam memberikan dukungan kepada calon pemimpin terbaik ini senantiasa akan dipermudah," kata Kris.

Tak Setuju Money Politic Dilegalkan, Ketua Komisi II DPR: Satu Rupiah Pun Harus Kena tangkap
Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah Sudaryono hadiri halalbihalal Ndaru

Silaturahmi Bersama Habib Luthfi, Sudaryono Ungkap Peran Relawan Ndaru Bagi Kemenangan Prabowo

Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah Sudaryono mendapatkan undangan khusus dalam acara silaturahmi dan halalbihalal Nderek Guru (Ndaru) bersama Habib Luthfi Bin Yahya.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2024